Langka Mirip Aprilia SR125 2-Tak Motor Matic Ini Pernah Dijual di Indonesia Sekarang Layak Jadi Koleksi

Aong - Jumat, 17 April 2020 | 21:02 WIB
@tuwirklasikan
Kanzen Scudetto desain ala skuter Eropa

MOTOR Plus-online.com - Satu lagi motor matic yang layak jadi koleksi karena keluarnya hanya sedikit.

Motor matic ini desainnya mirip skutik Eropa yang cenderung sporty seperti Aprilia SR125 yang bermesin 2-tak.

Bagi yang tahu merek motor Kanzen pasti tahu Kanzen Scudetto keluaran PT Semesta Citra Motorindo yang sahamnya sebagian besar dimiliki Rini Mariani Sumarno mantan menteri Perindustrian dan BUMN.

Motor matic Kanzen Scudetto bermesin 125 cc pertama keluar pada tahun 2002, pabriknya di Karawang Jawa Barat.

Baca Juga: Pernah Eksis dan Paling Keren pada Masanya, Motor Matic 2-Tak Ini Sekarang Jadi Buruan Para Kolektor

Baca Juga: Modifikasi Motor Matic Langka Honda Dio ZX, Knalpotnya Bikin Pangling

Bisa dikatakan motor matic keluaran merek lokal walau komponennya sebagian besar masih impor.

@tuwirklasikan
Lampu asalnya di bodi depan dipindah ke setang oleh bagian R&D Kanzen

"Nama Scudetto dari bahasa Italia yang artinya juara. Ketika itu sedang ramai piala dunia," jelas Nono Sumarno alias Mang No dari divisi Research and Development Kanzen.

Dasarnya Kanzen Scudetto ini seperti Aprilia SR125 2-tak. Namun menurut Mang No dilakukan perubahan sesuai pasar lokal.

Penulis : Aong
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular