Wih Keren Nih, Peduli Pandemi Virus Corona, Yamaha Jambi Road Show Bagikan 1000 Masker Dan Semprot Disinfektan 100 Titik Ini

M Aziz Atthoriq - Selasa, 16 Juni 2020 | 19:35 WIB
Dok. Yamaha DDS Jambi
Dalam acara Yamaha Road Show ikut peduli covid-19

MOTOR Plus-Online.com- Keren nih bro, peduli pandemi corona, Yamaha Jambi bagikan 1000 masker dan semprot disinfektan 100 titik ini.

Saat ini Indonesia belum terlepas dari wabah pandemi corona.

Hampir seluruh wilayah di Indonesia masih terus gencar melakukan berbagai upaya guna memutus rantai penyebaran corona.

Berbagai pihak telah melakukan banyak upaya mulai dari masyarakat hingga ke pemerintah Indonesia.

Baca Juga: Mau Gabung di Club Honda ADV Indonesia? Salah Satu Syaratnya Donor Darah dan Langsung Dapat NRA

Baca Juga: Akhirnya Terbongkar, Kenapa Yamaha Mio Series dan Motor Matic Lain Paling Banyak di Kelas 125 cc

Hal ini tentu beralasan karena virus corona cukup memakan korban di Indonesia.

Namun meski dilanda pandemi seperti ini aksi sosial rupanya tak terhenti.

Banyak pihak-pihak yang melakukan aksi solidaritas dan berbagi.

Mulai dari membagikan alat protokol kesehatan seperti masker, hand sanitizer hingga bantuan sembako dan pangan.

Baca Juga: Lelaki Asal Nusa Tenggara Timur Ini Bangga Bisa Beli Yamaha WR 155R, Klemens Jimi: Ini Motor Impian Saya

Salah satunya seperti yag dilakukan Yamaha Jambi beberapa waktu lalu.

Kali ini Yamaha mengadakan aktifitas peduli Pandemi Covid-19 yang melanda Indonesia.

Kali ini Yamaha melakukan aksinya khusus nya Wilayah Jambi.

1000 masker dibagikan Yamaha kepada masyarakat sekitar wilayah Jambi.

Dok. Yamaha DDS Jambi
1000 masker dibagikan Yamaha dalam acara ini

Baca Juga: Keren, Komunitas Kats Vespa Buktikan Solidaritas, Bagikan Bantuan Peduli Sesama Saat Pandemi Corona

Bukan cuman itu saja bro, dalam acara bertema Yamaha Road Show ini Yamaha juga menyemprotkan disinfektan di 100 titik.

Menurut Chief Yamaha DDS Jambi, Sentosa Tampomas acara ini sebagai bentuk kepedulian Yamaha terhadap sesama saat pandemi Covid-19.

“ Aktifitas CSR ini di lakukan sebagai bentuk kepedulian Yamaha terhadap pandemic covid 19 yang mewabah di Jambi," ujar Sentosa.

Dalam acara ini Yamaha tidak hanya membagikan 1000 masker dan menyemprotkan disinfektan.

Baca Juga: Ajang Solidaritas, Yamaha Lexi Community Indonesia (YLCI) Berbagi Kebaikan di bulan Ramadhan

Yamaha juga memberikan edukasi terkait informasi dan cara mencegah penularan Covid-19 kepada warga sekitar.

"Yamaha tidak hanya memberikan masker dan penyemprotan cairan disinfektan,kita mengedukasi warga agar terhidar dari paparan virus ini," tambah Sentosa Tampomas.

Dok. Yamaha DDS Jambi
Dalam acara ini Yamaha juga menyemprotkan disinfektan di 100 titik di wilayah Jambi

Aktifitas ini melibatkan seluruh jaringan Resmi Yamaha Jambi diantara nya Sabang Raya Motor Grup, Panca Motor Grup, Mataram Sakti Grup, Aneka Motor dan Sinar mas.

Kehadiran Yamaha ini sangat di apresiasi oleh seluruh warga Jambi yang merasakan manfaat dari aktifitas CSR yang di lakukan Yamaha.

Baca Juga: Klub Motor Besar Indonesia Bersama Ketua MPR RI Meringankan Beban Supir Bajaj Jakarta , Salurkan 1 Ton Beras Dan Sembako Saat Pandemi Virus Corona

"Yamaha hadir sangat membantu khususnya di RT kami, di acara ini bantuan masker dan penyemprotan disinfektan kami terima dari Yamaha,

'hal ini dapat menekan angka positif corona yang terus bertambah tiap hari," ungkap Iwan warga RT 01 Kelurahan Murni Jambi.

Saat pandemi Corona seperti saat ini warga banyak yang melakukan aktivitas dari rumah saja.

Untuk itu Yamaha Jambi memberikan layanan khusus untuk konsumen dengan layanan Service Kunjung Yamaha (SKY).

 

Dok. Yamaha DDS Jambi
Layanan SKY yang disediakan Yamaha membantu warga Jambi untuk servis motor dari rumah saja

Baca Juga: Salut, Para Wartawan Otomotif Tunjukkan Aksi Solidaritas Kepada Sesama Rekan yang Jadi Korban Banjir

Layanan ini mendatangkan langsung teknisi- teknisi ketempat tinggal konsumen untuk melakukan service sepeda motor Yamaha untuk semua type.

Bikers bisa sambil #diRumahAja cukup menghubungi nomor kontak bengkel resmi yang tersebar di Jambi.

Teknisi siap membantu bikers yang ini servis motornya dengan  memberikan layanan terbaik.

Dalam hal ini teknisi yang bertugas sudah di bekali handsanitizer dan juga masker sehingga konsumen tidak perlu khawatir mengenai kebersihan nya.

Baca Juga: Bukan Kaleng-Kaleng! Persaudaraan YNCI Depok Chapter Juga Terwujud Dengan Aksi Sosial Ini

Adapun Aktifitas Yamaha Road show ini akan kembali di lakukan rutin setiap bulan nya sampai kondisi pandemi covid 19 ini mereda.

Untuk informasi mengenai aktifitas Yamaha Jambi Lainnya bisa Follow akun Instagram @Yamahajambi.

Source : Yamaha Indonesia
Penulis : M Aziz Atthoriq
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular