Bermesin 1.000cc Muat 9 Orang Terkenal Irit Perawatan Murah, Cocok Buat Keluarga dan Usaha Harganya Lebih Murah dari Yamaha NMAX

M Aziz Atthoriq - Kamis, 12 November 2020 | 21:15 WIB
Gridoto
Bermesin 1000cc muat 9 orang terkenal irit perawatan murah cocok buat cari duit harganya lebih murah dari Yamaha NMAX.

MOTOR Plus-Online.com - Bermesin 1.000cc muat 9 orang terkenal irit perawatan murah cocok buat cari duit harganya lebih murah dari Yamaha NMAX.

Buat bikers yang ingin jalan-jalan bareng keluarga besar atau lagi cari kendaraan bisa buat usaha cocok banget nih.

Kendaraan yang dimaksud yaitu mobil berjenis minibus yang cocok buat angkut keluarga besar dan usaha.

Gak pake mahal apalagi cicil bertahun-tahun, kendaraan ini dijual jauh lebih murah dari Yamaha NMAX.

Baca Juga: Bikers Siap-siap, Ini Jadwal Pemadaman Listrik Selama 8 Jam di Beberapa Daerah di Jawa Barat

Yups, mobil yang dimaksud yaitu Suzuki Carry yang telah melegenda sejak tahun 1980an hingga sekarang.

Tentunya sudah gak asing lagi nih bikers dengan Suzuki Carry, yups apalagi kalau yang sering naik angkot.

Kali ini kita bahas Suzuki Carry 1.0 yah yang terkenal sangat irit BBM dan perawatannya murah banget.

Baca Juga: Mobil Sport Honda 2 Pintu Dijual Setara Yamaha NMAX Bekas, Bodinya Anak Muda Gaul Banget Ber-AC Mesinnya 1.500 CC

Suzuki Carry yang dimaksud yaitu bermesin 1.000 cc 4 silinder nih bro.

Untuk tipe minibusnya Suzuki Carry ini dapat menampung 9 orang dewasa.

Menariknya, Suzuki Carry ini punya bentuk bodi yang berbeda-beda pada bagian belakangnya.

Hal ini disebabkan Suzuki Carry bodinya kerap diproduksi perusahaan karoseri.

Baca Juga: 5 Generasi Honda Scoopy di Indonesia, Mulai yang Paling Lawas Hingga All New Honda Scoopy 2020

Untuk fitur, Suzuki Carry ini minim perangkat elektrik, yo wajar ya bro orang tujuannya mobil angkutan dan untuk usaha.

otoseken
Interior Suzuki Carry 1.0

Gak percaya cocok buat usaha? Sebelum Suzuki Carry Futura dan Mega Carry meluncur Suzuki Carry 1.0 ini jadi ikonik angkutan kota alias angkot.

Terbukti pastinya irit banget dong ya orang mobil ini dipakai untuk angkot juga.

Tribunnews
Suzuki Carry 1.0 dipakai untuk angkutan kota alias angkot

Beberapa varian Suzuki Carry juga sudah ada yang terpasang AC, tergantung pada pemesanan saat awal pembelian mobil ini.

Baca Juga: 8 Pilihan Warna All New Honda Scoopy 2020, Perpaduannya Keren Anak Muda Banget, Mana yang Paling Suka?

Nah sekarang Suzuki Carry dijual murah meriah nih, dirangkum dari berbagai situs jual beli online harganya jauh lebih murah dari Yamaha NMAX baru.

Suzuki Carry mulai tahun 1988-1997 dibanderol berkisar dari Rp 15 juta hingga Rp 22 jutaan aja bro.

Tentunya harga tersebut jauh lebih murah dari Yamaha NMAX baru yang dilansir dari pricelist MOTOR Plus, harga Yamaha NMAX mulai Rp 29,7 jutaan.

Source : berbagai sumber
Penulis : M Aziz Atthoriq
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular