Muat 15 Orang, Punya Mesin Diesel dan Irit BBM Terkenal Kuat Cocok Buat Usaha Dijual Lebih Murah dari Yamaha NMAX

M Aziz Atthoriq - Selasa, 17 November 2020 | 13:10 WIB
Tribun JualBeli
Mitsubishi L300

MOTOR Plus-Online.com- Muat 15 orang punya mesin diesel dan bensin irit BBM terkenal kuat cocok buat usaha dijual lebih murah dari Yamaha NMAX.

Buat bikers yang lagi cari kendaraan muat banyak irit bbm dan cocok buat usaha nih ada jawabannya.

Pastinya bikers sudah gak asing lagi sama mobil si jagoan tanjakan dan banyak yang bilang gak kenal rusak.

Hampir diseluruh daerah mobil ini sudah terbukti dipakai untuk kegiatan sehari-hari mulai dari bekerja, liburan jadi angkutan umum atau mobil angkat beban berat.

Baca Juga: Motor Matic Adenture Baru! Mesin 550 cc 2 Silinder Desain Bodi Macho Banget, Bakal Jadi Pesaing Honda X-ADV?

Multi fungsi dan muat banyak, sekarang bikers bisa punya mobil ini dengan budget yang bahkan lebih murah dari Yamaha NMAX.

Yups kendaraan yang dimaksud yaitu Mitsubishi L300 yang lahir sejak tahun 1980an hingga saat ini masih diproduksi baru.

Mitsubishi
Mitsubishi L300 minibus

Mitsubishi L300 hadir dalam berbagai versi mulai dari minibus, pikup,box hingga blindvan.

Selain berbagai jenis bodi, Mitsubishi L300 juga punya dua tipe mesin yaitu berbahan bakar bensin dan solar.

Mitsubishi
Mitsubishi L300 pikup

Baca Juga: 50 Lowongan Kerja BUMN, Bikers Cari Kerja Buruan Daftar! Lulusan SMA/SMK Sampai Sarjana Bisa Nih Begini Cara Daftarnya

Punya bodi yang terkenal luas muat mulai 8 orang bahkan jika versi LWB (long wheel base) alias sumbu roda panjang bisa muat hingga 15 orang bro.

Buat bikers yang sering banget menuju Puncak Bogor menaiki kendaraan umum atau saat macet pasti sering liat Mitsubishi L300 ini melesat nanjak walapun melewati jalanan gak rata dan curam.

Kalau ngomongin fitur Mitsubishi L300 ini juga dapat disesuaikan dengan budget bikers nih ada yang versi murah minim fitur ada juga yang lenkap fiturnya.

Untuk yang kali ini Motorplus bahas yaitu Mitsubishi L300 tahun 1980an yang punya harga lebih murah dari Yamaha NMAX.

Baca Juga: Meluncur Moge Murah! Bodi Harley-Davidson Pakai Mesin 250 cc, Harganya Lebih Murah dari Yamaha XMAX

Bermesin 1600 Cc berbahan bakar bensin muat 11 orang dengan formasi bangku 3-4-4.

Pada Mitsubishi L300 yang dibahas ini belum tersedia pendingin udara alias AC dan fitur elektrik lainnya.

Yah namanya mobil buat usaha dan murah meriah yang penting kuat irit bensin dan jarang rusak kan bro?

Eits jangan salah Mitsubishi L300 yang sudah mulai baru misal dari tahun 1990-2000an sudah tersedia AC triple blower, TV,DVD bahkan Cooler (kulkas) mini.

Baca Juga: Bodinya Mewah, Muat 5 Orang Gak Kehujanan Fitur Canggih Standart Eropa Keren Buat Kondangan Lebih Murah dari Yamaha NMAX

Biasanya sih yang Mitsubishi L300 yang fiturnya lengkap dipakai untuk usaha travel pariwisata dan dipesan edisi khusus hingga muat 15 orang.

Mitsubishi L300 yang muat 15 orang punya panjang 5-6 meter bro dengan formasi bangku 3-4-4-4.

Wah cocok banget ya buat usaha travel, antar jemput anak sekolah bahkan banyak juga yang dipakai untuk angkutan kota (Angkot).

Motorplus lansir dari berbagai sumber baik dari penjual mobil bekas dan situs jual beli online harga Mitsubishi L300 rata-rata Rp 20-25 jutaan (Untuk tahun 1980-1990an)

Baca Juga: Wuih BMW Kenalin Motor Matic Bongsor Bertenaga Listrik, Intip Nih Kecanggihannya

Nah harga tersebut lebih murah dari Yamaha NMAX baru ya bro yang dilansir dari pricelist Motorplus berkisar Rp 29.7 jutaan.

Bagaimana bro? Pilih Yamaha NMAX atau Mitsubishi L300 semua terserah bikers dan sesuaikan dengan kebutuhanmu ya.

Source : berbagai sumber
Penulis : M Aziz Atthoriq
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular