Padahal Kompetitor, Bos Tim MotoGP Ini Malah Rindu Marc Marquez

Erwan Hartawan - Senin, 21 Desember 2020 | 18:00 WIB
Superbike-news.co.uk
Ilustrasi. Marc Marquez dirindukan fans dan kompetitornya.

MOTOR Plus-Online.com - Fans MotoGP khususnya Repsol Honda pasti rindu berat sama Marc Marquez.

Eh ternyata, gak cuma para fans loh, ternyata para kompetitornya juga rindu.

Seperti pemilik tim Gresini Racing, Fausto Gresini secara blak-blak bilang rindu lihat Marc Marquez.

Mengutip dari motosan.es, Fausto Gresini mengatakan Marc Marquez merupakan pembalap dengan kemampuan yang tak biasa.

Baca Juga: Pembalap WorldSBK Ingatkan Honda, Kalau Butuh Pengganti Marc Marquez

Baca Juga: Penampakan Honda CBR1000RR-R SP Mirip Bengat Motor MotoGP Marc Marquez

Namun sebenarnya Fausto Gresini juga senang MotoGP tanpa kehadiran Marc Marquez.

Menurutnya MotoGP lebih berjalan kompetitif saat ditinggal Marquez.

Meski bukan pembalapnya, Fausto Gresini tetap berharap Marc Marquez bisa pulih. 

Sehingga dapat kembali beraksi untuk menjadikan situasi balapan menegangkan lagi.

"Saya menikmati tahun ini, tetapi dengan tulus, saya merindukan penyelamatan Marc Marquez," kata Fausto Gresini.

Baca Juga: Bos Repsol Honda Ngaku Timnya Gak Akan Bisa Menang Tanpa Marc Marquez

"Ini adalah kejuaraan yang tak biasa meski senang melihat Suzuki menang."

"Kami melihat betapa pentingnya (pemilihan) ban dan hal-hal lainnya," sambungnya.

"Kejuaraan dunia kali ini dibuat dengan aturan yang banyak, mungkin terlalu banyak," ucapnya lagi.

Diketahui Marc Marquez absen di MotoGP 2020 setelah mengalami kecelakaan pada seri perdana MotoGP Spanyol yang menyebabkan cedera patah tulang lengan kanan.

Karena cederanya itu, Marc Marquez juga kehilangan status sebagai juara bertahan MotoGP.

Baca Juga: Duh, Ayah Jorge Lorenzo Sebut Dovizioso Gak Cocok Gantikan Marquez

MotoGP kemudian melahirkan juara baru yang bisa diraih oleh pembalap Team Suzuki Ecstar, Joan Mir.

Joan Mir kokoh di puncak klasemen dengan 171 poin. 

Joan Mir mengalahkan Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) yang digadang-gadang akan menjadi juara di musim 2020.

Tercatat Marquez setidaknya menjalani operasi sebanyak tiga kali hingga sekarang.

Marc Marquez menjalani operasi ketiga di cedera tulang lengan atas (humerus) kanan di rumah sakit Ruber Internacional Madrid, (3/12/2020).

Baca Juga: Bos Repsol Honda Sulit Menilai Timnya di MotoGP Tanpa Marc Marquez

Marc Marquez naik meja operasi makan waktu hingga 8 jam.

Bahkan, Marc Marquez harus menetap di rumah sakit Ruber Internacional Madrid lebih dari sepekan.

Gara-gara Marc Marquez mengalami infeksi.

Hal itu dikarenakan infeksi pseudoarthrosis di tulang lengan atas (humerus) kanan yang patah.

Alhasil, Marc Marquez harus menjalani terapi dengan antibiotik yang membuatnya harus tinggal lebih lama di rumah sakit.

Baca Juga: Update Terbaru Kondisi Marc Marquez Usai Operasi Ketiga, Boleh Pulang

Marc Marquez akhirnya dibolehkan pulang setelah kurang lebih 10 hari menginap di rumah sakit, Minggu (13/12/2020).

Meski diperbolehkan pulang, Marc Márquez tetap melanjutkan pemulihan dengan terapi antibiotik pada infeksi tulang lengan atas (humerus) kanan.

Pemulihan Marc Marquez kali ini tidak memiliki tanggal pasti, untuk dievaluasi hari demi hari.

Sayangnya kita tetap tidak mungkin untuk memikirkan melihat Marc Marquez bisa ngegas motor MotoGP di awal Maret 2021 di putaran pertama MotoGP.

Source : Motosan.es
Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular