Bandung Ikut Tutup Akses Jalan di Malam Tahun Baru, Catat Lokasinya

Ardhana Adwitiya - Kamis, 31 Desember 2020 | 12:12 WIB
Tribun Jabar/Ery Chandra
Ilustrasi penutupan jalan. Bandung bakal tutup jalan saat malam tahun baru, bikers catat lokasinya.

Baca Juga: Gawat Kota Bandung Dijaga TNI, Polri dan Satpol PP Hadang Pendatang Tanpa Rapid Test, Ini Waktunya

Ricky Gustiadi selaku Kepala Dinas Perhubungan Kota Bandung mengatakan penutupan jalan untuk mengantisipasi kerumunan orang saat pergantian tahun.

"Kami menindaklanjutu surat edaran pak Wali no 440-SE-149-Baghum tanggal 21 Desember 2020 perihal protokol kesehatan perjalanan orang, kesehatan orang dalam perjalanan," ujar Ricky dikutip dari TribunJabar, Rabu (30/12/2020).

"Liburan natal dan tahun baru dan pelarangan perayaan tahun baru dan pencegahaan kerumunan massa," sambungnya.

Sementara itu, Dodi Kuswanto selaku Kepala Bagian Operasi (KBO) Lantas AKP mengatakan penutupan jalan akan dilakuakn secara selektif.

Baca Juga: Perhatian, Polda Metro Jaya Bakal Tutup Lima Jalan di Malam Tahun Baru

Artinya warga yang sengaja melakukan konvoi bakal diminta balik kanan kembali ketempat asalnya.

"Penutupan total pukul 18.00 sampai 05.00 hanya berlaku di Ring 1 jalan Asia Afrika dan seterusnya, jalan Dago dan seterusnya, jalan Merdeka dan seterusnya, " ujar Dodi.

Untuk ring 2 mulai dari lingkar selatan arah Pasir Koja sampai ke arah Ahmad Yani - jalan Riau dimulai pukul 18.00 - 05.00 WIB.

Sedangkan ring 3 akan tutup secara selektif, dilakukan di batas kota/kabupaten, terminal Ledeng batas kota/kabupaten, Pasteur, Cibereum, Cimahi, Pasirkoja, Kopo, Muhamadiyah, Buah Batu sampai bunderan Sudirman dimulai pukul 18.00 WIB.

Source : TribunJabar.id
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular