Jakarta Dikabarkan Lockdown Akhir Pekan, Bikers Gak Bisa Sunmori Nih

Ardhana Adwitiya - Rabu, 3 Februari 2021 | 18:00 WIB
Dok. Suzuki Indonesia
Ilustrasi Sunmori. Jakarta dikabarkan lockdown akhir pekan, bikers enggak bisa sunmori lagi nih.

Baca Juga: Sempat Digempur Lockdown, Motor Baru Dengan Tampilan Klasik Ini Akhirnya Meluncur dan Resmi Dijual, Harganya Cuma Segini

"Ya, yang disampaikan Pak Jokowi betul, memang ini belum efektif," kata Ahmad Riza Patria.

Riza panggilan Ahmad Riza Patria menjelaskan, usulan lockdown berasal dari DPR RI yang mengacu pada kebijakan yang diterapkan di Turki tentang lockdown di akhir pekan.

Riza menjelaskan, pada prinsipnya, Pemprov DKI Jakarta meyakini program yang diusulkan oleh DPR RI dan pemerintah pusat bertujuan baik dalam penanganan Covid-19.

Dia juga membenarkan fakta di akhir pekan banyak warga Jakarta yang beraktivitas keluar rumah mengisi waktu senggang mereka.

Baca Juga: Bikers Tau Gak Nih, Presiden Jokowi Minta Terapkan Lockdown Mini, Simak Penjelasannya

"Tidak hanya ke pasar, ke mal, tetapi juga ke tempat-tempat rekreasi, termasuk berkunjung ke sanak saudara, termasuk juga ke luar kota," ujar Riza.

Namun demikian, lanjut Riza, untuk saat ini masih diterapkan PPKM dan PSBB secara serentak di Jawa-Bali.

Keputusan untuk melakukan lockdown, kata Riza, benar-benar masih dikaji sementara waktu.

"Tentu kami akan mendukung kebijakan yang diambil oleh pemerintah pusat bersama pemerintah provinsi dan kabupaten kota," kata Riza.

 

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "PSBB Tak Efektif, Pemprov DKI Kaji Opsi Lockdown pada Akhir Pekan"

Source : Kompas.com
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular