Catat Jadwal MotoGP 2021, Ronde Austria Digelar Pada Hari Ini

Reyhan Firdaus - Senin, 12 Juli 2021 | 17:45 WIB
Paddock-GP.com
Fans wajib tau, banyak komponen-komponen baru yang dipakai di MotoGP Austria dan Styria 2020 kemarin.

MOTOR Plus-online.com - Jadwal MotoGP 2021 bakal digelar di Austria, catat jadwalnya.

Banyak yang menunggu kapan MotoGP 2021 berlanjut, setelah seri Belanda kemarin pada bulan Juni.

Usai MotoGP Belanda 2021 kemarin di Assen, para tim dan pembalap menikmati dulu liburan musim panas atau summer break.

Baru di bulan Agustus MotoGP 2021 bakal kembali bergulir, tepatnya di Austria.

MotoGP Austria pertama digelar di tahun 1971, lalu pada tahun 2016 berlanjut di sirkuit Red Bull Ring di Spielberg, Austria.

Dikenal sebagai sirkuit yang memanjakan kecepatan, tim Ducati berkuasa banget di era MotoGP modern.

Andrea Dovizioso yang dulu menggeber Ducati, tercatat empat kali memenangkan MotoGP Austria.

Jorge Lorenzo dan Andrea Iannone juga memenangkan MotoGP Austria, ketika bersama Ducati.

Baca Juga: Jadwal MotoGP 2021 Terbaru, Ada Yang Batal Bikin Jadwal GP Lain Maju

Baca Juga: Test Rider Ungkap Pabrikan Honda di MotoGP Sedang Mengalami Kekacauan

Namun untuk laptime tercepat MotoGP Austria, masih dipegang oleh Marc Marquez.

Saat itu Marc Marquez mencatat laptime tercepat pada MotoGP Austria 2019, dengan laptime 1:23.027.

Makanya pembalap Repsol Honda ini pegang rekor pole position, dengan total 3 kali pole position.

Baca Juga: Italia Juara Euro 2020, Langsung Dapat Ucapan Dari Valentino Rossi

Facebook/Red Bull Ring
Sirkuit MotoGP Red Bull Ring Austria salah satu aneh bin ajaib di musim ini. Gelar 2 ronde MotoGP sekaligus dan banyak lagi aneh bin ajaib di MotoGP 2020 lainnya

Meski digelar di Austria, seri pertamanya bakalan pakai nama MotoGP Styria 2021.

Styria merupakan kota tempat sirkuit Red Bull Ring, yang namanya dipakai sejak tahun 2020.

Maklum karena pandemi COVID-19, banyak seri MotoGP bertempat di sirkuit yang sama dengan nama berbeda.

Baca Juga: Fix Pembalap WSBK Ini Batal Gantikan Maverick Vinales Di MotoGP 2022

MotoGP Styria 2020 sendiri dimenangkan oleh Miguel Oliveira, yang saat itu masih bersama tim satelit KTM Tech3.

Setelah Styria, baru deh MotoGP Austria 2021 berlanjut di tanggal 13 - 15 Agustus.

Selain beda nama, MotoGP Austria 2021 juga jadi seri dengan balapan MotoE alias motor listrik.

Jadi jangan sampai kelewat ya dimana jadwal MotoGP 2021 bakal berlanjut.

Source : MotoGP.com
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular