Peringati Hari Kemerdekaan Indonesia, Bengkel Kungspeed Racing Gelar Riding Bareng

Erwan Hartawan - Rabu, 18 Agustus 2021 | 21:05 WIB
Dok Bengkel Kungspeed Racing
Bengkel Kungspeed Racing Gelar Riding Bareng

Namun karena acara di masa pandemi covid, acara riding bareng memakai rute yang terbilang pendek.

Dok Bengkel Kungspeed Racing
Acara riding bareng untuk memperingati hari kemerdekaan Indonesia

Riding dimulai dari Ciputat, Pondok Indah, Antasari sempat istirahat, lalu memulai perjalanan lagi ke Patal Senayan, setelah cukup lama berhenti akhirnya memutuskan untuk pulang.

Untuk tetap menjaga protokol kesehatan, riding kali ini hanya berkisar 25 orang saja.

“Tahun lalu tuh rame banget, tadinya mau berenti di Kota Tua terus gak jadi ya karena rame banget,” Jelas Eric Stevans salah satu anggota Kungspeed.

Baca Juga: Bikers Suzuki Motorcycle Club (SMC) Bagikan Bantuan ke Korban Kebakaran di Bekasi Timur

Acara memperingati kemerdekaan Indonesia ini bukanlah hal yang baru.

Riding ini dimaksudkan untuk memperluas jaringan pertemanan antar komunitas.

Selain itu riding juga untuk menjaga tali silaturahmi yang sedikit renggang akibat covid-19.

Penulis : Erwan Hartawan
Editor : Indra GT




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular