Viral Penipuan Jual Beli Motor Yamaha NMAX Online Ngaku TNI, Uang Rp 20 Juta Hampir Melayang

Ardhana Adwitiya - Rabu, 26 Januari 2022 | 08:40 WIB
Twitter/vieafrienn
Viral aksi penipuan jual beli motor Yamaha NMAX online, pelaku mengaku TNI, hampir Rp 20 juta uang korban melayang.

MOTOR Plus-online.com - Viral aksi penipuan jual beli motor Yamaha NMAX online, pelaku mengaku TNI, hampir Rp 20 juta uang korban melayang.

Viral di media sosial Twitter, penipuan jual beli motor Yamaha NMAX secara online.

Kronologi penipuan itu diceritakan akun Twitter @vieafrienn pada Senin (24/1/2022).

Akun @vieafrienn menceritakan kalau ayahnya ingin membeli motor Yamaha NMAX yang dijual di Facebook.

"waktu itu Jumat malam ayahku dm si penipu ini buat beli motor dia, dia posting jual motor nya di akun facebook. itu bener² aku spill no wa nya dia," tulis @veiafrenn.

"lalu lanjutlah di wa, waktu awal awal si gaada yang mencurigakan, tapi makin kesini makin kelihatan anehnya. petaka pertama, dia nyuruh tf ongkir ekspedisi sebesar 750k buat kirim motornya (dari banjarbaru ke kotaku) dan disanggupi ayahku kirim malam itu juga," sambungnya.

Terlihat juga penipu mengirim video Yamaha NMAX yang dijual.

Penipu juga mengirim foto KTP dan mengaku sebagai anggota TNI.

"setelah di tf dia bilang bakal langsung diantar ke ekspedisi, tapi selang beberapa menit dia nelfon ayahku lagi nyuruh tf 50% dari harga motor itu, karena katanya gabakal bisa dikirim kalo surat² motornya gaada. sedangkan si penipu ini gamau ngirim surat kalo blm di tf 50%," lanjutnya.

Baca Juga: Update Harga Motor Matic Baru 250 cc Januari 2022, Kakak Yamaha NMAX dan Lainnya Segini

"entah setan darimana yg menghasut, ayahku ini ringan bgt ga curiga sama sekali langsung tf 10 jt malam itu juga. padahal kesepakatan awalnya dp 50% itu pas motornya udh sampai. dari sini aja udh keliatan bgt janggalnya," tambahnya.

Kemudian penipu mengirim foto motor Yamaha NMAX yang sudah dibungkus.

Niatnya agar korban percaya kalau motor sudah dipegang ekspedisi dan siap dikirim.

"setelah di tf 10 jt si penipu ini ngirim no ekspedisi, aneh, padahal kan harusnya ekspedisi ini urusan dia. tiba-tiba no. ekspedisi ini nelfon ayahku nyuruh tf 4,1 jt lagi buat asuransi, entah asuransi apa aku juga gangerti," sambungnya.

Baca Juga: Uji Ketangguhan All New NMAX, YNCI Sumbagteng Gelar Camping Road Ke Puncak Sikumbang

"katanya uang 4,1 jt ini cuma 'lewat' aja dan bakal dikembalikan selang setengah jam. ya Allah.. ayahku ini malah masih percaya aja padahal prosedur nya udh seaneh ini. ayahku tf 4,1 jt malam itu juga, tengah malam itu," tambahnya.

"trus udh ditunggu lama gabalik balik saldo 4,1 jt ini di rekening ayahku, ditelfon pihak 'ekspedisi' nya dia bilang saldo ayahku gacukup buat pengembalian dana dan dia nyuruh buat isi saldo rekening ayahku. sudah sejanggal dan se gajelas ini ayahku masih ketipu," lanjutnya.

"jam 11 lebih ayahku ke atm cuma buat itu, trus tiba-tiba si ekspedisi nya ini nelfon lagi, aku gatau apa yg diomongin tapi intinya nyuruh tf 4,2 jt lagi entah buat apa itu. demi apapun aku juga frustasi kenapa bisa ayahku malah mau tf uang itu lagi," sambungnya.

Akhirnya akun @vieafrienn mengurungkan niat untuk melapor ke polisi karena tidak yakin bakal ditindak lanjuti.

Baca Juga: Arteria Dahlan Jadi Sorotan Lagi, Punya Harta Kekayaan Setara Ratusan Yamaha NMAX

Sedangkan uang sudah enggak ada, dan nomor korban sudah diblokir sama pelaku.

Ada pun akun Facebook yang menjual Yamaha NMAX itu, bernama Ningsih Adira.

Yang bikin kaget, ternyata pelaku penipuan ngaku-ngaku TNI itu pakai foto KTP orang lain.

Hal itu dapat diketahui dari balasan cuitan @ferdianatesa.

"Selamat malam mbak. Saya bingung harus mulai darimana, saya mendapat banyak DM di instagram terkait postingan mbak. Tentang pelaku penipuan yg menggunakan foto dan data palsu suami saya. Jika memang dibutuhkan info lebih jelasnya bisa ke instagram kami," tulis akun @ferdianatesa.

Baca Juga: Cocok Buat Musim Hujan dan Asyik Diajak ke Luar Kota Harganya Setara 4 Motor Matic

Sementara akun @backbluv menyelidiki foto KTP yang terbilang aneh.

Sepertinya foto KTP yang dikirim penipu adalah editan.

Kejanggalan yang terlihat, yakni tulisan KTP Provinsi sudah ditimpa dan NIK KTP dengan alamat tempat tinggal tidak sesuai.

Sampai artike; ini ditulis, thread di Twitter itu mendapat 27 ribu likes dan di-retweet 11 ribu lebih pengguna.

Klik LINK INI untuk baca Tweet lengkapnya.

Source : Twitter/vieafrienn
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular