Fabio Quartararo Doakan Kesembuhan Marc Marquez dari Gangguan Penglihatan

Ardhana Adwitiya - Rabu, 23 Maret 2022 | 09:00 WIB
MotoGP.com
Pembalap Fabio Quartararo doakan kesembuhan Marc Marquez yang alami gangguan pengelihatan atau diplopia.

"Setibanya di Barcelona pada Senin (21/3/2022), ia menjalani pemeriksaan darurat di Hospital Clinic de Barcelona dengan dokter spesialis mata, dr Sanchez Dalmau, yang setelah pemeriksaan dikonfirmasi mengalami diplopia seperti yang dideritanya November lalu," jelasnya.

"Pagi ini, pembalap Spanyol itu mengunjungi tim medis yang dipimpin dr Samuel Antuna di Ruber Internacional Hospital di Madrid, di mana Marquez menjalani pemeriksaan medis umum untuk mengevaluasi semua memar akibat kecelakaan dan MRI otak," tambahnya.

"Hal itu dilakukan untuk mengetahui apakah dia tidak menderita cedera lain," pungkasnya.

Buat yang belum tahu, diplopia merupakan kondisi di mana penderitanya akan punya pengelihatan ganda.

Baca Juga: Sedih, Marc Marquez Kambuh Gangguan Mata Saat Balik Ke Spanyol

Jadi diplopia akan menyebabkan seseorang melihat dua gambar dari satu objek dalam kurun waktu tertentu.

Dalam diplopia, terdapat dua jenis yang perlu diketahui, yakni monokular dan binokular.

Selain itu, seseorang yang mengalami diplopia juga akan mengalami beberapa gejala yang muncul.

Banyak fanatikan yang mengirim doa untuk kesembuhan Marc Marquez.

Baca Juga: Bertemu Cewek Cantik Asal Indonesia Marc Marquez Terlihat Senang dan Kasih Sesuatu Isinya Bikin Kaget

Termasuk dari pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Fabio Quartararo.

Fabio Quartararo menyampaikan doa kesembuhan Marc Marquez lewat Instagram Story @fabioquartararo20.

"mucho ánimo crack (cepat membaik bro)," tulis Fabio Quaratararo.

Instagram/fabioquartararo20
Fabio Quartararo doakan kesembuhan Marc Marquez lewat Instagram Story @fabioquartararo20

Source : Motogp.hondaracingcorporation.com,Instagram/fabioquartararo20
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular