Gelar Formula E Ancol Ditutup 4 Juni, Masih Bisa Masuk Tapi Ada Syaratnya

Ardhana Adwitiya - Selasa, 24 Mei 2022 | 08:16 WIB
Jakpro
Sirkuit Formula E Jakarta

MOTOR Plus-online.com - Gelar balap Formula E, kawasan Taman Impian Jaya Ancol akan ditutup 4 Juni, bikers masih bisa masuk tapi ada syaratnya.

Bikers yang menghabiskan libur akhir pekan di Ancol mesti tahu kabar satu ini.

Ancol tidak dibuka untuk umum pada 4 Juni 2022 mendatang.

Soalnya Ancol akan menjadi venue balap mobil listrik Formula E Jakarta.

Meski ditutup untuk umum, ternyata bikers masih bisa berlibur ke Ancol dengan beberapa syarat.

Dikutip dari situs www.ancol.com, pada 4 Juni 2022, Ancol hanya bisa dikunjungi oleh pengunjung yang membeli tiket Formula E seri Jakarta E-Prix 2022.

"Khusus hari Sabtu, 4 Juni 2022, Ancol dan seluruh unit rekreasi di dalamnya tidak dibuka untuk umum," tulis manajemen Ancol seperti dikutip Tribun Jakarta, Senin (23/5/2022).

"Yang bisa masuk Ancol hanya khusus pemilik tiket Jakarta E-Prix saja," sambung manajemen Ancol.

Baca Juga: Waduh Sirkuit Formula E Ancol Enggak Cocok Buat Balap Motor, Ternyata Ini Alasannya

Warga yang ingin berwisata ke Taman Impian Jaya Ancol pada 4 Juni 2022 masih bisa membeli tiket Jakarta E-Prix 2022 kelas Ancol Festival.

Tiket tersebut dijual lewat situs jakartaeprixofficial.com dengan harga Rp 250.000, belum termasuk pajak 15 persen.

"Kamu bisa membeli tiket Ancol Festival untuk dapat menikmati seluruh unit rekreasi Ancol," tulis manajemen Ancol.

"Seperti Dunia Fantasi, Seaworld Ancol, Ocean Dream Samudra, dan Atlantis Water Adventures sambil dapat menikmati beberapa titik layar besar nonton bareng Jakarta E-Prix 2022," tutur manajemen Ancol.

Sebagai informasi, Jakarta E-Prix 2022 akan digelar di kawasan Ancol pada 4 Juni 2022.

Ada beragam persiapan yang terus dikebut oleh panitia penyelenggara.

Salah satunya adalah mendatangkan mobil-mobil balap listrik yang akan berlaga dalam kejuaraan balap listrik terbesar di dunia itu.

Setidaknya ada 15 truk yang sudah tiba di Indonesia lewat Bandara Soekarno-Hatta menggunakan pesawat kargo Qatar Cargo dengan jenis Boeing 747 800.

Baca Juga: Sadar Enggak? Tiket Termurah Formula E Tetap Lebih Mahal Dibanding Tiket MotoGP Mandalika 

Ketua Komite Pelaksana Formula E Jakarta Ahmad Sahroni mengatakan, 15 truk yang berisi bagian-bagian mobil itu akan ditempatkan sementara di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara.

Masih ada beberapa bagian mobil yang terus dikirim hingga hari ini 24 Mei.

Setelah lengkap, truk-truk tersebut akan diperiksa terlebih dahulu oleh pihak Bea Cukai.

Setelah pemeriksaan, Sahroni mengatakan, bagian-bagian mobil balap itu akan dibawa ke Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) Ancol untuk dirakit di sana.

"Ini untuk ditaruh dicek lebih lanjut oleh custom. Nanti setelah masuk semua baru kami unboxing perkiraan tanggal 27 di Ancol," ucap Sahroni, Minggu (22/5/2022).

Perakitan mobil, kata Sahroni, tidak akan memakan waktu lama. Perakitan bisa dilakukan maksimal dalam waktu dua hari.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ancol Ditutup untuk Umum pada 4 Juni 2022, Hanya Penonton Formula E yang Bisa Masuk"

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular