Mario Aji Melesat di FP1 Moto3 Red Bull Ring 2022, Raih Posisi Akhir Segini

Yuka S. - Jumat, 19 Agustus 2022 | 15:24 WIB
Honda Team Asia
Pembalap Indonesia, Mario Aji, melesat di sesi FP1 Moto3 Red Bull Ring 2022, segini posisi akhirnya.

Sayangnya saat pertengahan hingga akhir sesi FP1 ini, posisi Mario Aji kian menurun.

Meski begitu, dirinya masih sempat mempertahankan posisi 10 besar beberapa saat.

Hingga akhir FP1 selesai, pembalap Mario Aji mencatatkan posisi akhir ke-12.

Tikungan atau cichane baru di Sirkuit Red Bull Ring menjadi tantangan baru bagi pembalap Moto3.

Tidak hanya itu, kondisi aspal sirkuit yang masih basah setelah diguyur hujan juga membuat pembalap harus ekstra hati-hati.

Terbukti beberapa pembalap ada yang mengalami crash low side dan keluar jalur sirkuit akibat trek yang basah.

Baca Juga: Pembalap Indonesia Mario Aji Ucapkan HUT RI Ke-77, Unggah Foto Bawa Bendera Indonesia

Hingga akhir FP1 Moto3 Red Bull Ring 2022, pembalap Andrea Migno (Rivacold Snipers Team) menjadi yang tercepat pertama di FP1 kali ini.

Disusul oleh pembalap Daniel Holgado (Red Bull KTM Ajo) yang mengamankan posisi kedua.

Sedangkan posisi ketiga diduduki oleh pembalap Tatsuki Suzuki (Leopard Racing).

Berikut hasil lengkap FP1 Moto3 Red Bull Ring 2022:

MotoGP.com
Hasil FP1 Moto3 Red Bull Ring 2022

Source : Twitter/@MotoGP,MotoGP.com
Penulis : Yuka S.
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular