Sempat Viral Pasangan Pemotor Tanpa Baju Melintas Di Itaewon Korea Selatan

Ardhana Adwitiya - Minggu, 30 Oktober 2022 | 07:10 WIB
koreatimes.co.kr
Sempat viral di media sosial pasangan pemotor melintas tanpa baju di distrik Itaewon.

Meski begitu, keduanya pakai helm menelusuri jalanan kota Seoul.

Sayangnya tidak jelas motor apa yang dikendarai, seperti moge Harley-Davidson. 

Polisi pun menyelidiki pasangan pemotor tanpa baju di Seoul.

Pihak kepolisian Gangnam Seoul mempertimbangkan kemungkinan membawa tuduhan overexposure di bawah Undang-Undang Pelanggaran Kecil.

Belakangan diketahui kalau pemotor tersebut adalah seorang influencer atau streamer dengan nama inisial Green Zone.

Pria yang dikenal sebagai YouTuber dengan sekitar 19.000 subscriber itu mengatakan bahwa dia hanya ingin menunjukkan bagaimana dia menikmati motoran dengan bebas.

Ia menambahkan kecepatan dipertahankan pada 20-30 km/jam pada waktu itu.

Yang bikin geger lagi, pasangan pemotor tanpa busana itu tampil jadi cover majalah MAXIM 

Overexposure adalah tindakan memperlihatkan secara terbuka bagian-bagian penting dari tubuh di depan umum untuk mempermalukan orang lain.

Kejadian ini diterapkan pada kasus-kasus di mana pelanggarannya menyinggung atau menyebabkan ketidaknyamanan, dan ditetapkan bahwa denda hingga 100.000 won atau sekitar Rp 1 jutaan.

Redaksi MOTOR Plus-online mengucapkan rasa belasungkawa sedalam-dalamnya terhadap korban insiden yang terjadi di acara Halloween Itaewon, Seoul, Korea Selatan.

Source : Berbagai sumber
Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular