Stok Pertalite di Flores Timur Minta Ditambah, Jumlahnya Bakal Cukup Selama Natal dan Tahun Baru?

Galih Setiadi - Sabtu, 24 Desember 2022 | 08:50 WIB
Otomotifnet
Foto ilustrasi SPBU. Stok Pertalite di Flores Timur minta ditambah.

MOTOR Plus-online.com - Beredar informasi stok Pertalite di Flores Timur minta untuk ditambah, benarkah jumlahnya akan aman selama natal dan tahun baru?

Menjelang natal dan tahun baru (nataru), ketersediaan Pertalite sering menjadi sorotan.

Yup, beberapa pemerintahan memperbarui ketersediaan di wilayahnya menjelang Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

Seperti yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Flores Timur.

Pihaknya akan berkoordinasi dengan Pertamina tentang penambahan jumlah Pertalite menjadi 24 ton per hari.

Adapun stok Pertalite 16 ton per hari dianggap cukup untuk memenuhi kebutuhan konsumen.

Seperti yang disampaikan Kepala Bagian (Kabag) Ekonomi Sekretariat Daerah (Setda) Flores Timur, Julian Mitak.

"BBM untuk Natal 2022 dan Tahun Baru aman dan lancar. Satu hari 16 ton mampu melayani seluruh aktivitas di Kota Larantuka. Saya juga minta supaya BBM kita dinaikan 24 ton," ujarnya, Jumat (23/12/2022).

Baca Juga: Update Harga Pertalite dan Pertamax Jelang Natal dan Tahun Baru 2023, Ada Kenaikan?

Ia mengatakan, armada pengangkut BBM dari Maumere menuju Larantuka tetap lancar meski sesekali penyaluran ke tiga SPB sedikit terlambat.

Source : Poskupang.com
Penulis : Galih Setiadi
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular