Orderan Sering Dibawa Kabur, Toko Ini Pajang Beberapa Foto Oknum Driver Ojol

Albi Arangga - Kamis, 2 Maret 2023 | 15:35 WIB
Twitter/txtfrombrand
Salah satu toko memampangkan foto beberapa oknum driver ojol yang sering membawa kabur orderannya.

Menurut informasi yang beredar, toko tersebut juga membuat pengumuman kalau hanya menerima pickup dengan data jelas dan tidak buram.

Hal ini mengingat banyaknya oknum driver ojol yang berulah denggan menggelapan barang orderannya.

Cuiatn tersebut tentunya memancing reaksi dari para netizen.

"Teliti dalam memilih toko, krn gak menutup kemungkinan ada oknum dari pihak toko yang nakal juga dan jgn lupa pakai insurance dari ecomnya ya...," tulis @mhumprey_.

"Ini kalo banyak gitu, yang mau nipu bukan mikir takut, malah mikir "ooh toko ini gampang ditipu, soalnya banyak yang berhasil"," tulis @hendyaw.

"harusnya ada alat verifikasi ktp, bisa tau ktpnya asli apa ngga," tulis @FahryAdam.

"Ngeri cuy beli barang diatas 5 juta pake ojol. Mending pake pengiriman biasa yang next day. Biar lama dikit dari pada dicuri sama orang gila." tulis @El_fuhel.

Baca Juga: Aksi Heroik Driver Ojol Gagalkan Transaksi Barang Haram Bikin WN India Geram

Penulis : Albi Arangga
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular