Honda BeAT Versi Listrik Meluncur di Indonesia Tahun Ini Praktis Enggak Perlu Dicharge

Ardhana Adwitiya - Kamis, 27 April 2023 | 06:50 WIB
Honda
Motor listrik Honda EM1 e: bakal meluncur di Indonesia 2023 ini.

Baca Juga: Motor Listrik Honda EM1 e: Muncul di EICMA 2022, Punya Jarak Tempuh 40 Km

Tahun 2025 Honda menargetkan penjualan motor listrik hingga 3,5 juta unit.

Sebenarnya Honda EM1 e: pernah ditampilkan AHM di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023.

Bahkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sempat duduk di atas motor listrik itu.

Sekedar info, kata EM merupakan singkatan dari 'Electric Moped', sedangkan e: adalah kode untuk proyek motor listrik Honda.

BPMI Setpres/Muchlis Jr
Presiden Joko Widodo (Jokowi) naik motor listrik Honda EM1 e: saat dipamerkan di IIMS 2023.

Honda EM1 e: adalah duplikat dari U-Go yang dijual di China pertengahan 2021 lalu.

Sejauh ini, Honda belum mengungkapkan detail teknis lebih lanjut tentang EM1 e:.

Namun terlihat motor listrik itu dilengkapi motor penggerak model hub-drive.

Dikutip dari Boxrepsol.com, Honda BeAT versi listrik itu diklaim punya jarak tempuh lebih dari 40 km.

Untuk pasar Eropa, EM1 e: kabarnya akan meluncur pertengahan tahun 2023.

Jadi penasaran kapan ya motor listrik Honda EM1 e: meluncur di Indonesia.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular