Petuah Valentino Rossi Saat Dua Muridnya Berseteru Demi Puncak Klasemen MotoGP 2023

Didit Abdillah - Minggu, 30 April 2023 | 16:50 WIB
VR46 Academy
Dua murid Valentino Rossi, Francesco Bagnaia dan Marco Bezzecchi sedang bersaing ketat untuk puncak klasemen MotoGP 2023.

MOTOR Plus-Online.com - Tim milik Valentino Rossi, Mooney VR46 Racing Team sedang menjadi perhatian sejak seri pembuka MotoGP 2023

Kala dua pembalapnya, Marco Bezzecchi dan Luca Marini semakin menunjukkan taji untuk bisa bersaing di barisan depan. 

Apalagi Marco Bezzecchi yang berhasil memenangkan MotoGP Argentina, kemenangan pertamanya secara pribadi dan juga untuk tim. 

Kemenangan itu juga yang membuat Marco Bezzecchi melesat ke peringkat pertama klasemen sementara MotoGP 2023

Namun persaingan untuk juara dunia masih panjang, apalagi Marco Bezzecchi bersaing dengan rekan satu akademinya di VR46 Academy, Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo). 

Dua murid Valentino Rossi ini bersaing dalam memperebutkan gelar juara dunia, tentu menjadi sebuah hal baru bagi The Doctor. 

Jika salah satu muridnya berseteru untuk peringkat pertama, maka Francesco Bagnaia dan Franco Morbidelli sudah merasakannya. 

Namun akan berbeda karena mereka berasal dari akademi dan mentor yang sama. 

"Bezzecchi berada di puncak klasemen, ia bertahan cukup lama dan jelas semakin banyak yang ingin mengalahkannya," ujar Valentino Rossi dilansir dari situs MotoGP. 

Baca Juga: Aneh Tapi Nyata MotoGP Spanyol 2023, Fakta Dani Pedrosa Balapan Pasti Bendera Merah Keluar

"Namun sejak di Amerika dan kini di Jerez (Spanyol), masalah kerap terjadi, tetapi Bezzecchi bisa menanganinya dengan baik," lanjutnya. 

"Saya sendiri tidak menduga kalau ia akan bersaing dengan Bagnaia untuk peringkat pertama klasemen, sehingga saya sulit untuk memberikan dukungan," selorohnya. 

"Mereka tahu caranya bertarung sebagai pembalap dan kembali berteman dengan baik, setelahnya, keduanya adalah sosok pembalap yang saya sukai," Vale menambahkan. 

Rossi yang datang ke Jerez di sela kesibukannya menjalani balap ketahanan memang secara khusus untuk memantau timnya. 

Juga melihat pembalap VR46 Academy lainnya seperti Francesco Bagnaia, Franco Morbidelli dan yang di Moto2, Celestino Vietti. 

 Baca Juga: Setelah Pulang Mudik dari Kampung Cek Air Radiator Jika Berkurang Jangan Langsung Ditambah

Source : MotoGP.com
Penulis : Didit Abdillah
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular