Ini Deretan Merek Oli yang Banyak Dipalsukan dari Barang Bukti Penangkapan Mabes Polri di Jakarta dan Tangerang

Yuka Samudera - Jumat, 9 Juni 2023 | 07:31 WIB
Dok. Divisi Humas Polri
Simak beberapa daftar merek oli yang paling sering dipalsukan barang bukti penangkapan Mabes Polri di Jakarta dan Tangerang.

MOTOR Plus-Online.com - Berikut daftar beberapa merek oli yang paling sering dipalsukan setelah penangkapan besar-besaran oleh Mabes Polri di Jakarta dan Tangerang.

Belum lama ini, Mabes Polri membongkar praktik pengedaran oli palsu yang memalsukan beberapa merek oli terkenal.

Aksi pemalsuan oli ini berhasil dibongkar oleh polisi melalui Direktorat Tindak Pidana Tertentu (Dittipidter) Bareskrim Polri.

Hal ini seperti yang dijelaskan Brigjen. Pol. Hersadwi Rusdiyono selaku Direktur Tipidter Bareskrim Polri.

Menurutnya, pihaknya telah menangkap lima orang tersangka dan menyegel sembilan gudang yang digunakan untuk produksi oli palsu.

Lokasi produksi oli palsu ini ada di daerah Gresik dan Sidoarjo, Jawa Timur.

"Pengungkapannya pada hari Rabu, 24 Mei 2023 dan kami telah mengamankan lima tersangka yaitu AH, AK, dan FN sebagai pemilik usaha, kemudian AL alias TOM juga AW selaku bagian operasional," ungkap Hersadwi Rusdiyono saat konferensi pers, Kamis (8/6/2023).

"Kami juga sudah melakukan penyegelan terhadap kesembilan gudang tersebut, serta penyitaan terhadap berbagai barang bukti," lanjutnya.

Baca Juga: 2 Ciri Oli Palsu yang Berhasil Dibongkar Polisi di Bengkulu Awas Salah Beli Efeknya Menakutkan

Saat konferensi pers, polisi juga memamerkan beragam merek oli motor yang dipalsukan.

Tampak oli yang dipalsukan adalah merek terkenal seperti MPX, Yamalube, Mesran dan Ecstar.

Penulis : Yuka Samudera
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular