Heboh Event Besar Buat Pengguna Motor Sport Yamaha, Catat Tanggalnya

Reyhan Firdaus - Minggu, 2 Juli 2023 | 16:20 WIB
Yamaha Motor Europe
Yamaha rayakan 25 tahun YZF-R1

MOTOR Plus-online.com - Yamaha akan merayakan ulang-tahun motor sport legendaris mereka.

Bulan Juli ini tidak hanya jadi perayaan ulang-tahun Yamaha ke-68, namun juga salah satu produk mereka.

Soalnya 21 Juli nanti, jadi perayaan 25 tahun peluncuran Yamaha YZF-R1, nama legendaris di dunia superbike.

Acara ini bakal berlangsung di sirkuit Mugello, Italia, yang punya sejarah panjang untuk Yamaha di dunia balap.

Tidak hanya di MotoGP dengan pembalap seperti Valentino Rossi dan Fabio Quartararo, namun juga WorldSBK dengan pembalap Toprak Razgatlioglu.

Selain itu, Yamaha juga sekalian merayakan kemenangan mereka di Spa 24h EWC.

Soalnya bersama Karel Hanika dan Marvin Fritz, tim YART Yamaha berjaya di balapan endurance.

Yamaha R1 dikenal salah satu superbike terbaik, karena jadi pelopor teknologi di dunia motor.

Contohnya Yamaha R1 saat launching tahun 1998, jadi motor pertama yang punya gearbox yang tersusun vertikal, demi mesin lebih enteng dan kompak.

Lalu di tahun 2008, Yamaha R1 bikin heboh dengan crankshaft cross-plane, tidak hanya bikin torsinya melimpah namun juga suaranya yang khas.

Begitu pula kontrol traksi dan teknologi elektronik, yang turun dari motor MotoGP ke Yamaha YZF-R1M.

Teknologi dari dunia balap ini, dihadirkan Yamaha buat konsumen melalui R1 dan supersport YZF-series lainnya.

"Kami bangga merayakan 25 tahun Yamaha R1, karena motor ini jadi game-changer selain performanya, namun juga selalu berinovasi," tukas Paolo Pavesio, Marketing and Motorsport Director Yamaha Motor Eropa.

Paolo Pavesio juga bilang, acara ulang-tahun Yamaha R1 ini bakalan disambut penggemar motor sport seluruh dunia.

"Acara spesial ini, akan jadi momen untuk menghormati ikon di dunia motor, bersama kustomer dan para bintang Yamaha di arena balap," jelas Paolo Pavesio.

Yamaha
Yamaha YZF-R1 dikenal salah satu superbike tercanggih

Makanya tidak hanya buat pemilik Yamaha R1, para pengguna YZF-series lain seperti R15 juga bisa merayakan acara ini.

Soalnya Yamaha R1 jadi basis desain dan teknologi motor supersport lain, contohnya Yamaha R15 yang pakai desain ala YZF-R1.

Beberapa fitur ala motor supersport juga dibenamkan di Yamaha R15, misalnya suspensi upside-down, swing arm aluminium serta quickshifter.

Konon acara ini juga jadi tempat peluncuran motor baru Yamaha, gosipnya adalah Yamaha YZF-R9.

Kita tunggu saja kemeriahan acara Yamaha YZF-R1 25th Anniversary, yang dirayakan penggunanya di seluruh dunia.

Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular