Keren, Pabrik Motor Listrik Alva Serap Pekerja SMK di Pabrik Milik Mereka di Cikarang

Uje - Rabu, 20 September 2023 | 19:09 WIB
Istimewa
Pabrik Alva di Cikarang banyak diisi oleh tenaga SMK

MOTOR Plus - online.com Keren nih pabrik motor listrik Alva serap pekerja SMK di pabrik milik mereka di daerah Cikarang.

Motor listrik Alva diproduksi di Alva Manufacturing Facility, di kawasan Delta Silicon Industrial Park, Cikarang, Jawa Barat milik PT. Ilectra Motor Group (IMG).

Saat ini motor listrik Alva dibanderol mulai Rp 36,4 jutaan untuk tipe Alva One dan Rp 37 jutaan untuk tipe Alva Cervo.

"Sejak awal kemunculannya di tahun 2022, Alva telah melakukan gebrakan yang berbeda dari perusahaan motor yang sudah ada, kita sebutnya perusahaan Lifestyle Mobility Solution" buka Purbaja Pantja, President Director PT. Ilectra Motor Group.

"ALVA Manufacturing Facility ini merupakan bukti keseriusan kami dalam memajukan industri otomotif Indonesia, khususnya kendaraan listrik roda dua," jelasnya.

Dalam perekrutan tenaga kerja di pabrik motor listrik Alva ini, mereka juga berinisiasi untuk membuka kesempatan bagi lulusan SMK.

PT. IMG melalui kerjasma dengan pemerintah daerah Cikarang merekrut tenaga lokal yang dapat dilatih dan bekerja sebagai tenaga terampil di pabrik motor listrik Alva dengan standar ALVA Manufacturing Way.

Saat MOTOR Plus mampir ke pabrik milik mereka pada Rabu (20/9) terlihat operator pabrik berasal dari lulusan SMK yang tentu sudah ditraining oleh Alva.

Baca Juga: Ngebut dan Canggih, Cuma Tiga Menit Untuk Bikin Motor Listrik Alva di Pabrik Cikarang

 

Uje
Purbaja Pantja, President Director PT. Ilectra Motor Group.

Penulis : Uje
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular