Modifikasi Motor Yamaha NMAX Tarikan Jos Enak Buat Harian, Cuma Ubah Bagian Ini di CVT

Galih Setiadi - Minggu, 26 November 2023 | 18:40 WIB
MOTOR Plus-online.com/Galih
Situasi saat modifikasi motor Yamaha NMAX bagian CVT.

MOTOR Plus-online.com - Dipakai harian enak tarikan mantap, enggak perlu ribet modifikasi motor Yamaha NMAX bagian CVT, ini yang diubah.

Kabar penting buat brother khususnya para pemilik Yamaha NMAX yang sehari-hari pakai motor nih.

Apalagi yang sering lewat jalan perkotaan dalam kondisi macet, tarikan enak pastinya dibutuhkan.

Tinggal mengubah beberapa bagian di Continuously Variable Transmission alias CVT.

Seperti yang disampaikan oleh Budi Rambe dari Rambe Jaya Motor.

"Ubahannya bagian dalam CVT saja, dari kampas (ganda), per CVT, dan roller," buka Budi, Sabtu (25/11/2023).

"Di kita ada kampas (ganda), sebutannya Tabib CVT Matic. Solusi matic gredek, dipakai buat NMAX bisa," lanjutnya.

Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus
Kampas CVT dari Tabib CVT Matic terbuat dari bahan yang lebih empuk dari bawaan pabrikan

Menurut Budi, ada racikan khusus selain penggantian kampas ganda supaya gredek hilang.

Baca Juga: Modifikasi Yamaha NMAX Jadi Motor Paddock MotoGP Mandalika 2023, Pakai Livery Gresini Racing

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular