Peduli Lingkungan Planet Ban Ungkap Kemana Perginya Limbah Ban Bekas Dibuat Jadi Beginian

Ardhana Adwitiya - Minggu, 3 Maret 2024 | 18:15 WIB
Ardhana Adwitiya/MOTOR Plus-online
Limbah ban bekas yang dikumpulkan Planet Ban.

MOTOR Plus-online.com - Pasti penasaran kemana perginya limbah ban bekas, apakah akan mencemarkan lingkungan atau tidak.

Planet Ban selaku toko spesialis ban motor baru pasti mengumpulkan banyak ban bekas.

"Sebenarnya SOP dari kita harus tanya ke konsumen apakah ban bekas mau dibawa pulang atau tidak," ujar Putra Pratama, Head of External Relations Planet Ban, Selasa (27/2/2024). 

"Tidak pernah kita langsung ambil (ban bekas), enggak boleh," sambungnya saat ditemui MOTOR Plus-online di Head Office Planet Ban, Jl H. Dimun Raya, Sukamaju, Kecamatan Cilodong, Kota Depok.

Sementara kalau diserahkan ke toko, Planet Ban akan menyalurkan ke pengepul.

"Kita pengepulnya juga terverifikasi, pasti ban-ban yang bekas itu berdaya guna ulang," lanjut Putra.

"Kita pastikan si pengepul ini bekerja sama dengan para pengguna ban-ban bekas yang memang bisa berguna lagi," tambahnya.

"Misalnya dijadikan sendal, atau diolah jadi ban lagi, kawatnya diambil buat industri baja atau besi," sambung dia.

Baca Juga: Cara Simpan Ban Motor yang Benar Bikin Lebih Awet dan Tidak Cepat Keras

Memang ada perusahaan di Jakarta yang punya lisensi untuk mengolah limbah ban bekas.

"Jadi pengepul ini akan kirim limbah ban ke perusahaan itu, bisa jadi ember atau barang-barang lain," lanjut lagi Putra.

"Pengepul kita juga harus terverifikasi, kita cek dulu perusahaannya, background-nya apa terus dibawa kemana," sambungnya.

"Karena kita mau tanggung jawab sama alam juga," tambahnya.

Selain itu, Planet Ban pernah menggunakan limbah ban bekas sebagai proyek CSR.

"Kemarin kita juga bikin CSR dengan CarbonEthics, kita bikin alat pemecah ombak di Tanjung Pakis Bekasi," ucap Putra. 

Sony/Planet Ban
Alat pemecah ombak yang diolah dari limbah ban bekas sebagai bentuk kolaborasi Planet Ban dengan CarbonEthics.

"Di sana sudah mengalami pengurangan lahan karena abrasi, jadi kita pasangkan ban-ban bekas dari kita," jelasnya.

Putra menambahkan, untuk program CSR seperti alat pemecah ombak, Planet Ban siap menyediakan ban bekas gratis.

"Jadi kalau ada pihak NGO (Non-Govermental Organization) bikin acara peduli lingkungan, kita siap support karena itu bagian dari Go Green," pungkasnya.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular