Polisi di Depok Kasih Tahu Cara Menghadapi Debt Collector yang Tarik Paksa Motor di Jalan

Ardhana Adwitiya - Selasa, 30 April 2024 | 17:15 WIB
Tribunnews.com
Ilustrasi debt collector.

MOTOR Plus-online.com - Aksi tarik paksa motor yang dilakukan debt collector selalu bikin resah pengguna jalan.

Dalam menjalankan aksinya tidak sedikit debt collector atau mata elang yang berbuat kasar.

Bahkan kerap terjadi baku hantam dengan pengendara.

Tapi jangan khawatir, polisi di Depok kasih tahu cara menghadapi debt collector.

Kasat Lantas Polres Metro Depok, Kompol Multazam Lisendra meminta masyarakat tidak perlu takut dan khawatir jika kendaraannya ditarik paksa mata elang saat berkendara di jalanan.

"Jangan mau terpedaya, jangan panik dengan dan ketakutan akhirnya diserahkan (motornya)," kata Multazam dikutip dari Prohaba.com, Selasa (9/1/2024).

Bila memang mata elang menarik paksa kendaraan, korban diminta mendatangi pihak kepolisian terdekat untuk meminta pertolongan.

Menurut Multazam, menarik paksa kendaraan di jalan tidak dibenarkan.

Baca Juga: Butuh Dana Cepat Bisa Gadai BPKB Motor Tahun Tua, Resmi Milik Pemerintah Gak Ditagih Debt Collector

Bahkan hal itu bisa masuk dalam kategori pidana perampasan.

Penulis : Ardhana Adwitiya
Editor : Joni Lono Mulia




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular