Find Us On Social Media :

4 Hal Yang Bikin Rossi Tua-Tua Keladi

By , Selasa, 2 Mei 2017 | 17:03 WIB

Sudah berumur 38 tahun, tapi Valentino Rossi masih bertaji, buktinya sekarang memimpin poin sementara kejuaraan MotoGP. Ini 4 Hal yang bikin Rossi tua-tua keladi cuy.

1. Skillnya!

yang ini mah gak usah di omongin lagi dah, siapa sih yang masih anggep sepele pembalap sekelas The Doctor?! skill doi gak ada duanya jelang pensiunnya (kalau mau pensiun) hehe.

Karena bakat dan skill Rossi memang ditakdirkan untuk menjadi pembalap Living Legend di kelas para raja, itu yang bikin tua-tua keladi.

2. Dukungan Motor Dan Yamaha.

Nah, ini yang bikin Rossi terbantu. Karena kerja keras Tim Yamaha sehingga doi menadapat motor yang enak ditunggai sehingga bisa tampil terbaik dan bisa sukses meraih kemenangan.

To The Point, mau sebagus apapun skill pembalap bakal memble kalau enggak didukung motor yang kompetitif. Gak percaya? cek mantan rekan setim doi.

Jorge lorenzo terseok-seok bersama tim Ducati tapi tampil mentereng bersama tim Yamaha.

(BACA JUGA : Wartawan Senior MotoGP Mengkritik Valentino Rossi Jangan Main Aman)

3. Semangat Memberikan Pertunjukan Terbaik Jelang Pensiun.

As you Know, umur The Doctor udah memasuki usia kepala 3 tepatnya 38 tahun. Sebenarnya itu usia yang sudah enggak produktif untuk menjadi pembalap yang sangat kompetitif di kelas para raja.

mungkinkah ini yang bikin doi tampil all out di setiap seri dan menargetkan juara dunia karena sadar akan kondisinya untuk menjadi pembalap MotoGP hampir berakhir?

4. Dukungan para Fans The Doctor

Rossi is MotoGp, MotoGP is Rossi! hehe..., begitu eratnya Rossi dengan MotoGP membuat doi punya banyak fans dari seluruh dunia. Namanya udah bisa disamakan seperti di F1 ada Aryton Senna, NBA ada M.Jordan dan di tinju ada si leher beton A.K.A Mike Tyson.

Bahkan nih ya, ada yang bela-belain nonton MotoGP karena ada Rossi. Bila Doi Crash langsung ganti channel TV lain.


Nah mungkin ini yang bikin Valentino Rossi tua-tua keladi makin tua makin jadi sudah uzur makin bertaji.(www.motorplus-online.com)