Find Us On Social Media :

SPBU Larang Menggoyang Motor Atau Mobil Ketika Ngisi Bensin, Ini Alasan Ilmiahnya

By Aong, Selasa, 30 Juli 2019 | 11:21 WIB
Standing banner yang melarang menggoyang ketika mengisi bensin atau BBM (FB Brigitta AW)

MOTOR Plus-online.com - Banyak yang masih percaya mitos menggoyang motor atau mobil ketika ngisi BBM atau bensin.

Mitos atau kepercayaan turun-temurun menggoyang kendaraan ketika ngisi bensin ada maksud tertentu.

Katanya dengan menggoyang kendaraan supaya tangki bensin bisa terisi penuh.

Bensin atau cairan bisa masuk ke sela-sela atau rongga tangki bensin.

Baca Juga: Kecelakaan Mengerikan Moge BMW S1000RR di Flyover, Korban Tewas Kepala Terlepas Akibat Hal Ini

Baca Juga: Sedih, Video Detik-detik Kecelakaan yang Menewaskan Pembalap Arif Murizal di MotorPrix Riau 2019

Memang banyak yang tidak percaya ini karena bensin punya sifat sebagai cairan atau bukan benda padat.

Sifat dari cairan akan dengan sendirinya masuk ke sela-sela tangki tanpa harus digoyang.

Dan akhinya ada SPBU yang melarang keras menggoyang kendaraan ketika sedang mengisi bensin atau BBM.

Pelarangan meggoyang kendaraan ketika ngisi BBM dilakukan oleh SPBU DE JONGSTE OIL Tanah Merah Kupang NTT.

Baca Juga: Malunya Bisa Seminggu, Sokbreker Belakang Merek 'Ohlins' Mendadak Copot, Pemilik Motor Curhat

Di samping dispenser SPBU terdapat standing banner pelarangan menggoyang kendaraan ketika ngisi bensin.