Find Us On Social Media :

Meskipun Basic Mesinnya Pakai Honda PCX 150, Segini Berat Roller Skutik Adventure Honda ADV150

By Indra Fikri, Kamis, 1 Agustus 2019 | 09:15 WIB
Ilustrasi roller matic (youtube.com/motorplus)

MOTOR Plus-online.com - Mempunyai basic mesin yang sama dengan Honda PCX 150, ternyata bobot roller skutik adventure Honda ADV150 berbeda.

Meskipun bobotnya roller Honda ADV150 berbeda, namun bentuknya sama persis dengan Honda PCX 150.

Artinya, roller kedua motor tersebut bisa saling substitusi karena bentuk yang sama.

Roller Honda PCX 150 dan Honda ADV150 punya diameter 20 mm sedangkan lebarnya 15 mm.

Baca Juga: Pengendara Yamaha NMAX Ditutup Terpal di Pinggir Jalan, Tak Bergerak Usai Diseruduk Mobil

Baca Juga: Ramai Pemasangan Stiker Transparan di Speedometer Skutik Adventure Honda ADV 150, Begini Penjelasan Pihak AHM

Nah, untuk beratnya roller Honda ADV150 punya bobot 20 gram.

Sedangkan untuk Honda PCX 150 punya berat 17 gram.

Berat roller Honda ADV150 (Indra/MOTOR Plus)

Ini artinya, roller Honda ADV150 lebih berat 3 gram dibanding Honda PCX 150.

Padahal, klaimnya Honda ADV150 lebih responsif di putaran mesin bawah hingga menengah dibandingkan Honda PCX 150, lalu kenapa rollernya bisa lebih berat?