Find Us On Social Media :

Terbalik Dengan MotoGP, Balap Mobil F1 Malah Berencana Pakai Mesin 2-Tak

By Reyhan Firdaus, Senin, 13 Januari 2020 | 18:00 WIB
Ilustrasi. Valentino Rossi merasa seperti pembalap F1 tulen setelah jajal mobil F1 Lewis Hamilton (Twitter.com/@MercedesAMGF1)

Symonds tidak menyalahkan mesin elektrik, tapi hanya mencari solusi baru untuk ke depannya.

Makanya, F1 sedang menggodok regulasi soal teknologi mesin 2-Tak.

Tidak hanya itu, Symonds menegaskan beratnya perjuangan untuk mempopulerkan kembali mesin 2-Tak.

Mengingat mesin 2 langkah ini punya ciri khas boros dan asap knalpot yang tebal.

Baca Juga: Video Jahat Vins Motors Duecinquanta, Motor 2-Tak GP Yang Lahir Kembali dan Dijual Massal

KTM gunakan teknologi injeksi TPI di motor 2-tak (transmoto.com.au)

Symonds menambahkan, kalau F1 harus mempromosikan mesin 2-Tak ini dengan kata-kata efisien dan irit BBM.

"Injeksi langsung, pengisian tekanan, sistem pengapian baru dan semuanya akan membuat bentuk baru mesin 2-Tak ini akan sangat efisien dan emisinya bagus. Kupikir akan jadi masa depan yang bagus," sambungnya.

Baca Juga: Fakta Nyata! Spanyol Benar-benar Kuasai Jagat MotoGP, Nih Bukti-buktinya

Banyak produsen kembali meriset 2-Tak, bahkan sudah ada yang dijual bebas dan lolos regulasi Euro 4 yang ketat.

Misalnya line up motor trail 2-Tak dari KTM, yang pakai injeksi elektronik langsung bernama TPI.