Find Us On Social Media :

Keren! Waspada Corona, Gojek Tambah Layanan Kesehatan Pada Aplikasi #dirumahaja

By Indra GT, Selasa, 31 Maret 2020 | 17:40 WIB
Ilustrasi driver Gojek (KONTAN/Baihaki)

MOTOR Plus-online.com - Gojek bergerak cepat untuk memudahkan masyarakat yang melakukan karantina mandiri #dirumahaja.

Setelah tambahan fitur chat dalam gofood sekarang ditambah kembali layanan kesehatan.

Layanan telemedik Check COVID-19 dari Halodoc tersedia dalam bentuk shuffle card di aplikasi Gojek

Gojek & Halodoc telah meluncurkan inovasi layanan telemedicine Check COVID-19.

Melalui inovasi terbaru layanan telemedik Gojek & Halodoc, masyarakat bisa berkonsultasi kesehatan secara online.

Baca Juga: Aplikasi Ini Membuat Virus Corona Tidak Menyebar Saat Driver Ojek Online Antar Makanan

Baca Juga: Covid-19 Mewabah Orderan Sepi, Komunitas Motor Ojek Online Ini Tunda Semua Agenda

Mendeteksi gejala kesehatan yang sedang dialami dan melakukan “self-assessment” atau pemeriksaaan sendiri terkait COVID-19.

Apabila ada dugaan menderita COVID-19, dokter dari Halodoc akan melakukan tindakan sesuai dengan SOP-nya.

Berupaya melakukan penanganan dengan meminta pengguna tetap di rumah, menerapkan isolasi di rumah dan obat yang diresepkan akan diantar oleh Gojek ke rumah pengguna.

Ini supaya penyebaran penyakit bisa diminimalisir dengan tidak pergi keluar rumah.