Find Us On Social Media :

Bikin Geger, Modifikasi Yamaha NMAX Dua Silinder 310 cc, Suaranya Menggelegar Ala Moge

By Indra Fikri,Antonius Yuliyanto, Senin, 21 September 2020 | 08:35 WIB
Tampilan NMAX 2 silinder ini sekilas standar, tapi performanya dahsyat (Rangga/otomotifnet.com)

MOTOR Plus-online.com - Bikin geger, modifikasi Yamaha NMAX menjadi dua silinder 310 cc, suaranya menggelegar ala motor gede (moge).

“Alasan utama sih karena suaranya,” ujar Yon, sang empunya motor ketika dihubungi melalui pesan singkat.

Modifikasi Yamaha NMAX dua silinder ini dilakukan oleh bengkel Oji Motor 2 Silinder (OM2S).

Rizki Fauzi alias Oji dari OM2S pun mencarikan satu lagi mesin NMAX sebagai donor.

Dari mesin tersebut, selain crankshaft dan silinder, Oji juga mengambil crankcase kanan.

Baca Juga: Ganteng Maksimal Yamaha All New NMAX Pasang Lampu Sein Model Running, Harga Pas di Dompet

Baca Juga: Gak Kehujanan Ber-AC Tampang Macho Muat 4 Orang Bablas Masuk Tol Mesin Terkenal Bandel Dijual Cuma Seharga Motor Yamaha NMAX

Perhatikan crankcase tambahan di NMAX 2 silinder ini, dipasang di paling kanan (Istimewa)

Jadi ada crankcase bawaan sisi kiri, kanan dan ditambah bagian crankcase kanan dari mesin baru.

Blok mesin kiri dan kanan tidak digabung, tetap dipisah.

Menurut Rico, juga dari OM2S, tujuannya mencegah pemuaian dan agar tidak bocor.

Untuk jalur air pendingin digabung menjadi paralel dengan water jacket standar mesin.

Kapasitas mesin pun kini tak ubahnya dua buah NMAX jadi satu.