Find Us On Social Media :

14 Pembalap Indonesia Mengisi Tim Astra Honda Racing Team (AHRT), Balap Di Mana Saja?

By Indra Fikri, Rabu, 23 Februari 2022 | 17:30 WIB
Ada 14 pembalap Indonesia yang akan mengisi tim Astra Honda Racing Team (AHRT), akan balapan di mana saja? (AHM)

TTC menjadi langkah paling dasar pembinaan balap berjenjang, sebelum beranjak ke tahap berikutnya, yakni ATC.

Bergeser dari aspal ke trek tanah, AHM juga melanjutkan pembinaan balap di segmen motocross bersama Delvintor Alfarizi untuk berlomba di National Motocross Championship kelas MX2 dan ajang balap internasional menuju ke ajang MXGP.

Tahun ini, juara nasional MX2 itu akan ditemani Nuzul Ramzidan, yang juga sudah mengoleksi titel juara nasional MX2 Junior

GM Marketing Planning & Analysis AHM, Andy Wijaya mengatakan komitmen perusahaan dalam hal penjenjangan pembinaan balap tidak surut, meski dalam situasi pandemi.

Melalui konsistensi dan strategi pembinaan yang tepat, diyakini akan lahir pembalap-pembalap muda baru yang mampu menjadi kebanggaan untuk bangsa.

”Kami tidak berhenti mendampingi para pebalap untuk mewujudkan mimpi pebalap muda Indonesia demi mengharumkan nama bangsa di kancah balap dunia," kata Andy Wijaya.

Baca Juga: 99% Dipastikan Mario Suryo Aji Akan Mulai Balapan FIM CEV Repsol Di Bulan Juli 

"Semangat kami beserta para pembalap AHRT untuk memberikan yang terbaik bagi negeri ini, diharapkan juga dapat menginspirasi generasi muda lainnya untuk tidak patah semangat dan mewujudkan mimpi,” tambahnya.