Find Us On Social Media :

Hal Penting yang Harus Diketahui Bikers saat Melewati Banjir Naik Motor Matic

By Harits Suryo, Rabu, 4 Mei 2022 | 08:04 WIB
Ilustrasi banjir. Waspada banjir di Jakarta dan sekitarnya, segini batas aman motor matic bisa terobos banjir, jangan sampai dipaksakan. (Indra GT/MOTOR Plus-online)

MOTOR Plus-online - Hal penting yang harus diketahui bikers saat melewati banjir pakai matic agar tidak mogok.

Saat bikers pergi melewati jalan yang banjir terlebih menggunakan motor matic harus lebih hati-hati.

Selain mewaspadai lubang dalam genangan air, pengguna motor matic juga harus waspada terhadap motor mogok.

Motor yang mogok di tengah genangan air salah satunya disebabkan oleh masuknya air di saringan udara yang cukup besar.

Pertama adalah air yang masuk ke dalam CVT, dapat mengganggu kinerja dan bahkan menyebabkan putaran belt menjadi "los".

Kedua, air yang masuk melalui saringan air yang dapat menyebabkan motor mogok.

Mekanik senior Omega Motor di kawasan Jatinegara, Jakarta Timur, Babe pernah mengatakan, kebanyakan pengguna motor matic tak tahu posisi saringan udara pada kendaraannya.

Dia mengatakan banyak pengguna motor matic yang menerobos banjir tanpa pikir panjang.

Baca Juga: Beneran Nih Motor Listrik Bisa Nyetrum Kalau Hujan Atau Terobos Banjir? Mitos Atau Fakta

"Kalau skutik beda-beda, ada yang tinggi sampai di balik jok, ada yang tampak. Ini yang pengguna harus bisa mengenali agar tahu batasan menerjang air," kata Babe (22/02/2021).