Find Us On Social Media :

Wuih Pengguna Motor Yamaha Fazzio Keliling Pulau Bali, Begini Keseruannya

By Galih Setiadi, Rabu, 29 Juni 2022 | 21:20 WIB
Keseruan pengguna Yamaha Fazzio keliling Pulau Bali. (Yamaha DDS Bali)

MOTOR Plus-online.com - Seru banget pengguna motor Yamaha Fazzio keliling Pulau Bali, ini buktinya.

Keseruan tersebut diadakan Yamaha DDS Bali dengan tema 'Fazzio Owners Touring' 2 kali dalam Juni 2022.

Acara tersebut diikuti konsumen dealer Yamaha Bisma Mandiri pada hari sabtu (21/6/2022) serta konsumen Waja Motor Group pada hari Minggu (22/6/2022).

Keseruan acara ini diawali dengan resgistrasi di dealer Bisma Mandiri yang juga merupakan start point.

Para peserta melakukan fun touring menuju uluwatu dengan rute yang di tempuh mulai dari Teuku Umar - Kerobokan - Sunset Road - Jimbaran dan finish point di Malini Agropark Uluwatu.

Perjalanan yang di tempuh kurang lebih 1 jam 30 menit ini melalui kepadatan kota denpasar serta tanjakan daerah jimbaran sambil menikmati keindahan patung GWK.

Para peserta melakukan fun touring menuju uluwatu dengan rute yang di tempuh mulai dari Teuku Umar - Kerobokan - Sunset Road - Jimbaran dan finish point di Malini Agropark Uluwatu. (Yamaha DDS Bali)

Di tengah perjalanan, peserta melakukan coffee break di Living Stone.

Para peserta benar-benar diajak merasakan sensasi berkendara dengan Yamaha Fazzio.

Baca Juga: Wow Motor Baru Yamaha Fazzio Bisa Dibawa Pulang di Fazzio Festival 2022, Buruan Kesempatan Terakhir

Tidak hanya sekadar wisata kota, menikmati keindahan alam Bali namun juga menikmati wisata kuliner.

Hal tersebut disampaikan Promosi Yamaha DDS Bali, Fikri Amrullah.

"Acara ini diselenggarakan dengan tujuan untuk lebih mengakrabkan serta bisa menjalin silahturahmi antar penguna Yamaha Fazzio." ujarnya dalam keterangan resmi.

"Di samping itu agar para konsumen dapat merasakan pengalaman yang mengasikkan riding menggunakan Yamaha Fazzio," lanjutnya.

Tidak hanya sekadar wisata kota, menikmati keindahan alam Bali namun juga menikmati wisata kuliner. (Yamaha DDS Bali)