Find Us On Social Media :

Mario Aji Paling Bawah di FP3 Moto3 Thailand 2022, Dennis Foggia Tercepat

By Galih Setiadi, Sabtu, 1 Oktober 2022 | 09:51 WIB
Mario Aji raih urutan segini di FP3 Moto3 Thailand 2022, Dennis Foggia tercepat. (MotoGP.com)

MOTOR Plus-online.com - Hasil FP3 Moto3 Thailand 2022, Mario Aji berada di urutan paling bawah, Dennis Foggia gasak waktu tercepat.

Latihan bebas ketiga atau FP3 Moto3 digelar pada hari ini, Sabtu (1/10/2022) di Chang International Circuit, Thailand.

Pembalap Indonesia Mario Suryo Aji alias Mario Aji (Honda Team Asia) dan lainnya berjuang mencetak waktu terbaiknya.

14 pembalap Moto3 teratas berhak lanjut ke kualifikasi kedua (Q2) tanpa harus melalui Q1 terlebih dulu.

Saat FP3 tersisa 26 menit lagi, pembalap Red Bull KTM Ajo, Daniel Holgado terjatuh di tikungan 9.

Para marshal pun bergegas membantu pembalap bernomor 96 itu, dan tidak mengalami cedera.

Pembalap Red Bull KTM Ajo, Daniel Holgado terjatuh saat FP3 Moto3 Thailand 2022. (MotoGP.com)

Pembalap Red Bull KTM Ajo, Jaume Masia masih berada di posisi teratas saat waktu tersisa 20 menit.

Pembalap asal Spanyol itu mencetak waktu 1 menit 42,748 detik.

Baca Juga: Mario Aji Melorot di FP2 Moto3 Thailand 2022, Ayumu Sasaki Tercepat

Pembalap QJMotor Avintia Racing, Nicola Carraro terjatuh di tikungan 12 saat FP3 14 menit lagi.

Nicola Carraro (QJMotor Avintia Racing Team) terjatuh di tikungan 12 Sirkuit Buriram, Thailand saat FP3 Moto3 Thailand 2022. (MotoGP.com)

Saat FP3 Moto3 Thailand 2022 selesai, Dennis Foggia (Leopard Racing) menjadi yang tercepat dengan waktu 1 menit 42,084 detik.

Posisi kedua diraih pembalap Sterilgarda Husqvarna Max, Ayumu Sasaki

Urutan ketiga tercepat ditempati Stefano Nepa (Angeluss MTA Team)

Sementara itu, Mario Aji berada di urutan 30, turun dibanding FP2 yang menduduki posisi 21.

Berikut hasil FP3 Moto3 Thailand 2022:

Hasil FP3 Moto3 Thailand 2022, Mario Aji harus puas berada di posisi paling bawah. (MotoGP.com)