Find Us On Social Media :

Adik Valentino Rossi Usul Motor MotoGP Punya Tombol Red Flag, Biar Apa?

By Ilham Ega Safari, Kamis, 20 Oktober 2022 | 13:58 WIB
Adik Valentino Rossi Luca Marini beri ide motor MotoGP ditambah tombol red flag untuk keselamatan (Ducati)

MOTOR Plus-Online.com - Adik Valentino Rossi, Luca Marini usul motor MotoGP punya tombol bendera merah atau red flag, biar apa?

Setelah melakoni balapan MotoGP Australia 2022, pembalap Mooney VR46 Racing Team Luca Marini punya gagasan baru.

Marini mengusulkan ide penambahan tombol red flag di motor MotoGP.

Ide itu muncul ketika Marini terhembus angin kencang dari pantai sekitar sirkuit Phillip Island di tikungan 1 saat melanju dengan kecepatan 340 km/jam.

"Dengan angin seperti ini, mengerem di Tikungan 1, Anda keluar dari lintasan. dan setelah kecelakaan, red flag" kata Marini dikutip dari MotoGP.

Menurut pembalap yang baru saja melamar kekasihnya ini, mengeluarkan red flag buka perkara gampang.

Sebab ada beberapa pertimbangan dari race direction sebelum akirnya katok palu mengeluarkan perintah red flag.

"Ini sulit. Sulit juga untuk mengambil keputusan ini," ucapnya.

Baca Juga: Lucu, Dua Murid Valentino Rossi Saling Heran Jelang MotoGP Malaysia 2022

"Ini bukan pekerjaan mudah bagi mereka (race direction)"

"Karena mereka tidak di lintasan, mereka ada di sini (gedung paddock), dan dari sini Anda tidak merasakan angin,"

Karena kesulitan tersebut, Marini telah mengajukan gagasannya untuk menambahkan tombol red flag di motor MotoGP.

"Jadi saya meminta mereka, juga di Komisi Keselamatan, untuk memiliki tombol (pada motor MotoGP)." kata Marini.

"Seperti untuk menekan dan mungkin jika 80% dari grid menekan tombol ini, juga dalam perlombaan misalnya, mereka dapat mengeluarkan red flag,"

"Karena jika Anda melihat balapan dari TV, Anda tidak melihat apa-apa," jelasnya.

Tombol ini tentu fungsinya untuk mengirimkan informasi kepada race direction jika kondisi trek berbahaya.

Sebab, menurut adik Valentino Rossi ini para pembalap lebih memahami situasi lintasan.

Baca Juga: Pamor MotoGP Redup, Valentino Rossi Digoda Comeback Geber Motor Ducati Desmosedici GP