Find Us On Social Media :

Pemilik Motor Matic Honda Bisa Simak Harga Bearing Roda Depan, Penting Nih

By Isal,Yuka S., Jumat, 16 Desember 2022 | 16:45 WIB
Ilustrasi. Segini harga bearing roda depan motor matic Honda. Lumayan penting nih! (motorplus-online.com)

MOTOR Plus-Online.com - Segini harga bearing roda depan motor matic Honda. Pemilik motor matic Honda bisa simak karena lumayan penting bro!

Bearing roda depan di motor matic jelas penting. Tidak terkecuali di motor matic Honda.

Sebagai pengingat, bearing roda depan motor matic Honda atau merek lainnya pastinya memiliki usia pemakaian.

Sejalannya waktu dan pemakaian, bearing roda di motor matic bakalan bisa aus atau oblak.

"Kalau bearing roda depan sudah oblak harus ganti. Disarankan langsung dua-duanya (kiri-kanan)," ujar Agus Bachtiyar, Kepala Mekanik AHASS Kawi Indah Jaya Motor dikutip dari GridOto.

"Memang harus ganti sepasang karena spare part bearing roda depan motor Honda itu dijual sepasang atau satu set kanan dan kiri," lanjutnya.

Bikers atau brother MOTOR Plus juga musti ingat, jangan sampai salah kode bearing roda ya!

Saat beli bearing roda depan motor matic Honda, pastikan kodenya tepat agar dipasang sempurna.

Baca Juga: Simak Tanda Roller CVT Motor Matic Honda BeAT Harus Diganti, Bisa Merusak Komponen Lain

Motor matic Honda pakai bearing roda berkode 6201 (Isal/GridOto.com)

"Motor matic Honda itu pakai bearing roda depan dengan kode 6201," ujar Herlanudin, Owner bengkel Erlan View.