Find Us On Social Media :

Tes Takaran SPBU Pertamina Berkode 31 dan 34 Mana yang Pasti Pas Hasilnya Ternyata Berbeda Volume

By Aong, Rabu, 1 Februari 2023 | 12:15 WIB
Contoh SPBU Pertamina Kode 34 (Aong Ulinnuha)

MOTOR Plus-online.com - Seperti yang biasa kita lihat di plang SPBU Pertamina ada yang berkode 31 dan 34.

Tes takaran SPBU Pertamina berkode 31 dan 34 mana yang pasti pas hasilnya ternyata berbeda volume walau sedikit.

Diketahui kode SPBU awalan 31 dan 34 menunjukkan kode regional dan pengelola SPBU.

Kode 31 menunjukan SPBU tersebut ada di Jakarta dikelola dan milik Pertamina.  

Sedangkan yang berkode 34, SPBU tersebut sepenuhnya dimiliki dan dioperasikan swasta. 

Berbeda kepemilikan dan yang mengoperasikan kira-kira mana yang memiliki takaran dan kualitas BBM paling bagus?

Mengenai tes takaran atau pengukuran volume bensin di SPBU berkode 31 dan 34 pernah dilakukan tabloid MOTOR Plus. 

Bisa cek artikel yang berjudul 'Misteri Angka 31 dan 34' yang terbit di tabloid Motorplus no 361/V1 Sabtu 28 Januari 2006.

Baca Juga: Selain Nonton MotoGP Mandalika 2023 Gratis, Beli Oli Pertamina Enduro Banjir Hadiah

Baca Juga: Beli Oli Pertamina Enduro Berhadiah Gratis Nonton MotoGP Mandalika 2023

Ilustrasi kode SPBU Pertamina 31 dan 34 hanya contoh dan bukan tempat pengambilan sampel pengetesan (Dok. MOTOR Plus Online)

Tim redaksi MOTOR Plus melakukan pengujian terhadap sampel BBM dari SPBU berkode 31 dan 34.

Ada 4 sampel secara acak di ambil dari Jakarta dan wilayah Tangerang, Banten.

Dua dari pom bensin atau SPBU Pertamina berkode 31 dan dua sisanya berkode 34.

Survei tersebut memang belum bisa menggambarkan seluruh kinerja SPBU secara umum, namun bisa dilakukan untuk mengetes volume liter dan berat jenis.

Tiap sampel diambil masing-masing 2 liter di dalam kaleng. Berat jenis ditimbang untuk mengetahui apakah kandungan bensin sudah terkontaminasi air atau minyak.

Patokan untuk berat jenis bensin berkisar antara 0,715 sampai 0,725. Khusus menghitung liter, tim redaksi Motorplus menggunakan gelas ukur yang dimiliki pabrikan.

Begitu juga untuk menghitung berat jenis, diukur melalui timbangan digital yang hasilnya akurat.

Hasil yang diperoleh tim redaksi terhadap ke empat sampel tergolong baik. Kehilangan bensin masih dalam toleransi pihak Pertamina.

"Kami mentoleransi tiap 1 liter paling banyak 5 ml," jelas M. Harun, yang saat itu menjabat sebagai juru bicara PT Pertamina.

Dari empat sampel, cuma satu sampel yang melenceng melebihi dari batas toleransi.

"Kita memang tidak menutup mata. Pertamina tidak akan tinggal diam. Kita secara rutin selalu mengadakan sidak. Kalau ketemu yang tidak benar, langsung dipenalti," tutup Harun.

Arti Kode 31 dn 34

Contoh SPBU Pertamina memiliki kode 31-xxxxx, angka 3 merupakan pom bensin yang berada di wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya.

Sedangkan angka 1 menunjukkan kode SPBU COCO (Corporate Owner Corporate Operate) atau milik Pertamina.

Trus yang berkode 34-xxxx, angka 3 nya masih sama menunjukkan wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya.

Perbedaanya ada di angka 4 yang menunjukkan kalau pom bensin tersebut jenisnya DODO (Dealer Owner Dealer Operate) yang sepenuhnya dimiliki dan dioperasikan swasta.