Find Us On Social Media :

STNK Diblokir Gara-gara Kena ETLE Enggak Usah Galau, Begini Cara Bayar Tilang Elektronik

By Galih Setiadi, Selasa, 21 Februari 2023 | 12:55 WIB
Foto ilustrasi. Simak cara bayar tilang elektronik, STNK diblokir karena kena ETLE tidak perlu sedih. (GridOto.com)

Untuk mengecek besaran denda yang harus dibayar, brother bisa lakukan secara daring atau online.

Bayar denda ETLE melalui Bank

Simak cara bayar denda ETLE di bawah ini:

  1. Ambil nomor antrian transaksi teller dan isi slip setoran
  2. Masukkan 15 angka Nomor Pembayaran Tilang pada kolom "Nomor Rekening" dan Nominal titipan denda tilang pada slip setoran
  3. Serahkan slip setoran kepada Teller bank yang telah ditunjuk.
  4. Validasi transaksi akan dilakukan.
  5. Jika pembayaran tidak sesuai, maka transaksi akan ditolak.
  6. Simpan Slip Setoran hasil validasi sebagai bukti pembayaran yang sah untuk ditukarkan dengan barang bukti yang disita.

Bayar Denda Tilang Elektronik online Melalui Situs tilang.kejaksaan.go.id

  1. Kunjungi situs webhttps://tilang.kejaksaan.go.id/.
  2. Memasukkan nomor registrasi tilang atau nomor blangko atau nomor berkas tilang, lalu klik "Cari".
  3. Lihat besaran denda tilang yang diberikan pihak kepolisian.
  4. Klik tombol "Bayar". Lakukan konfirmasi, pastikan detail pembayaran sudah sesuai.Ada beragam platform pembayaran yang bisa Anda pilih
  5. Pastikan Anda sudah membayar sesuai dengan jumlah denda.

Supaya enggak mendapatkan surat ETLE, sebaiknya patuhi aturan lalu lintas ya, bro.