Find Us On Social Media :

2 Motor Listrik Rakata Dapat Insentif Rp 7 Juta, Harga Makin Murah Mulai Rp 13 Jutaan

By Galih Setiadi, Kamis, 23 Maret 2023 | 10:10 WIB
Dapat bantuan pemerintah, 2 motor listrik Rakata jadi salah satu penerima insentif Rp 7 juta. (Kolase Rakata Motorcycle)

MOTOR Plus-online.com - Makin banyak yang dapat, kini 2 motor listrik Rakata dapat insentif Rp 7 juta, harganya makin murah mulai Rp 13 jutaan bro.

Bikers yang ingin punya motor baru tanpa polusi, jawabannya adalah motor listrik.

Lebih menariknya lagi, beberapa motor listrik mendapatkan insentif atau bantuan pemerintah sebesar Rp 7 juta.

Beberapa di antaranya adalah Rakata S9 dan X5, motor ramah lingkungan besutan PT. Artas Rakata Indonesia.

Perlu brother ketahui, syarat penerima bantuan pemerintah tersebut memiliki Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) minimal 40 persen.

Dikutip dari Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) Kementerian Perindustrian (Kemenperin), Rakata X5 memiliki TKDN 54,17 persen.

Sementara itu, TKDN Rakata S9 lebih besasr lagi, yaitu sebesar 55,78 persen.

Kedua motor tanpa perlu bensin tersebut terdaftar pada 17 Maret 2023 di laman tersebut.

Baca Juga: Bocoran Motor Listrik yang Dapat Subsidi Pemerintah Ada 8 Merek dan 13 Tipe Cek Dahulu Sebelum Beli

Rakata S9 dengan No. Sertifikat 2670/SJ-IND.8/TKDN/3/2023, sementara Rakata X5 2671/SJ-IND.8/TKDN/3/2023.