Dan Hasilnya, Ada Perbedaan Cukup Menonjol Saat Besut New Ninja Special Edition

Motorplus - Rabu, 13 Agustus 2014 | 22:42 WIB

Tapi, memang, rider motorplus-online.com agak merasakan perbedaan yang cukup menonjol saat besut New Ninja Special Edition ini. “Tarikannya lebih enteng. Grip ban juga lebih menggigit ke aspal. Sehingga bisa meminimalkan spin saat start awal,” bilang tester berbobot 62 kg ini.

Bisa jadi itu efek dari penggunaan ban keluaran Bridgestone tipe Battlax BT90. Sehingga membuat traksi ke aspal dan poros dyno lebih bagus. Makanya, power dan torsi enggak banyak terbuang akibat sliding, meski ketika start memang ada sedikit penyusutan putaran mesin.

Selain itu, pihak Kawasaki juga mengatakan, penggunaan pelek Enkei membuat bobot total motor bisa disunat. Walau tak begitu signifikan.

Namun, sebenarnya bisa juga faktor saat menguji New Ninja 250 standar, jarak tempuhnya sudah sedikit lebih tinggi ketimbang pengujian tipe Special Edition. Sehingga tenaganya masih maknyus.

He,he,he. (www.motorplus-online.com)

Hasil Tes Akselarasi

Kawasaki New Ninja 250 (Standar)

0-60 km/jam = 3,08 detik = 27,7 meter
0-100 meter = 6,27 detik = 95,9 km/jam
0-201 meter = 9,74 detik = 115,4 km/jam

Kawasaki New Ninja 250 (Special Edition)

0-60 km/jam = 2,81 detik = 27,1 meter
0-100 meter = 6,13 detik = 95,4 meter
0-201 meter = 9,13 detik = 123 km/jam

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular