Pembalap Tercepat Di MotoGP 2015

Motorplus - Senin, 25 Januari 2016 | 18:32 WIB

Dalam kamus MotoGP, pembalap yang juara belum tentu pembalap tercepat dalam urusan top speed. Kalau masalah catatan waktu, sudah pasti juaranya yang tercepat. Tapi, taukah sobat siapa pembalap tercepat di MotoGP 2015 urusan top speed? Pembalap tercepat di MotoGP 2015 jatuh ke Andrea Iannone yang menunggang Ducati GP15! 

Hasil ini diraih berkat pencapaian Iannone yang menyentuh kecepatan 350,8 km/jam saat menjalani sesi latihan bebas di seri Mugello, Italia. Sekedar info, Kecepatan segitu bisa membuat pesawat Boeing 737-800 yang berbobot lebih dari 41 ton mengudara. So, bukan mesin dan pembalap sembarangan yang mampu melesat segitu cepat.

Iannone memang pas diklaim sebagai pembalap tercepat di MotoGP 2015. Sebab, dari 18 seri yang digelar, 10 seri mencatatkan Iannone sebagai pembalap tercepat urusan top speed. Top speed terendah yang dicatatkan Iannone adalah 295 km/jam saat tampil di sirkuit Jerez, Spanyol. Ini jadi rekor tersendiri bagi pembalap asal Italia. Sebab, tahun 2014 saat masih tergabung di tim satelit Ducati, Iannone juga memecahkan rekor kecepatan di angka 349,6 km/jam. Sangar! (www.motorplus-online.com

Penulis : Motorplus
Editor : Motorplus




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular