30 Tahun Lalu Nih Cewek Keliling Dunia Pakai Motor Tanpa Aplikasi Navigasi

Rabu, 12 Juli 2017 | 09:49 WIB

Tahun 1982 di London sedikit banget cewek yang pakai motor, termasuk Elspeth.

Elspeth lulusan Jurusan Arsitektur salah satu kampus di London dan peturing cewek pertama yang keliling dunia.

Uniknya Elspeth keliling dunia pakai motor karena patah hati diputus cowoknya, Alex.

Setelah diputus sang pacar, Espeth yang saat itu masih 23 tahun memutuskan untuk keliling dunia pakai motor.

(BACA JUGA: Nih Fakta Biaya Keliling Dunia Pakai Motor)

Motor yang dipakai Espeth BMW R60.

Total perjalanan yang dilakukan 38 ribu km digas Espeth sendiri bro. 

Mantapnya saat itu Espeth hanya berdasarkan feeling untuk menemukan jalurnya.

Jalur diawali ke New York, lanjut ke Kanada, Meksiko, kembali ke Los Angeles.

"Saat itu enggak ada internet dan aplikasi untuk navigasi. Betul-betul adventure. Saya sering enggak tahu posisi saya di mana. Saya pun enggak tahu mau bensin dan makan di mana. Menegangkan, tapi saya merasa bebas," bilang Espeth.

Espeth pun melanjutkan perjalanan menuju Australia, Singapura, Bali, Jawa, Sumatera, Malaysia, Thailand, India, akhirnya tahun 1984 kembali lagi ke London.

Modalnya motor meski enggak tahu jalan tembus 3.8000-an km

(BACA JUGA: Video CCTV Jelas Banget Bagaimana Geng Motor Menyerang Warga dengan Senjata Tajam)

Sekarang umur Espeth sudah mendekati kepala 6 alias 60.

"Semenjak saya keliling dunia saya paham tidak ada masalah yang tidak bisa diselesaikan," tutup Espeth. (www.motorplus-online.com)

Penulis :
Editor :




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular