Ini Kode Dari Tim Ducati Agar Jorge Lorenzo Mengalah di MotoGP Malaysia?

Mohammad Nurul Hidayah - Minggu, 29 Oktober 2017 | 15:45 WIB
Twitter/BTSport

MOTOR Plus-online.com - Ada yang menarik perhatian di MotoGP Malaysia (29/10/2017) yang keluarkan isu team order Ducati.

Saat lomba menyisakan 6 lap, tim Ducati mengirimkan dashboard message ke Jorge Lorenzo.

Dashboard message adalah pesan singkat yang bisa dikirimkan tim ke layar indikator yang ada di motor pembalap MotoGP.

Di situ ada perintah untuk Jorge Lorenzo mengubah mapping motornya ke 8.

(BACA JUGAMenang Di MotoGP Malaysia, Andrea Dovizioso Terpaut 21 Poin. Berikut Poin Sementara MotoGP 2017)

"Suggested mapping : mapping 8," tulis info yang juga ditampilkan di layar siaran TV.

Mapping sendiri merupakan pengaturan elektronik yang sangat penting untuk motor.

Pengubahan mapping pada motor injeksi bisa membuat motor bekerja lebih baik ataupun sebaliknya.

Menariknya, tidak lama setelah perintah ini muncul kecepatan Jorge Lorenzo justru berkurang.

(BACA JUGACuma Sanggup Finis di Posisi 4, Ini Perlakuan Kru Repsol Honda Kepada Marc Marquez)

Selisih waktu antara Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso terus terpangkas hingga akhirnya tersalip.

Direktur Ducati MotoGP, Paolo Ciabatti pun angkat suara tentang isu team order.

Ciabatti menegaskan tidak ada team order di pembalap Ducati.

"Tidak ada team order! Dari awal saya dan tim sudah bilang ke Jorge Lorenzo dan Andrea Dovizioso agar balap seperti biasa. Jika diantara mereka punya peluang menang ya harus diperjuangkan. Tidak ada intruksi apapun tentang team order. Tapi saya senang dengan hasil ini," tutup Ciabatti setelah race.





KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular