Terpopuler di 2017, Ini 3 Modifikasi Mesin Motor Ekstrem

Arseen - Rabu, 27 Desember 2017 | 16:38 WIB
Youtube
Yamaha RXZ Double Engine

MOTOR Plus-online.com - Enggak kerasa ya, sebentar lagi tahun pun akan berganti.

Sebagai kado terindah buat kalian Sob, MOTOR Plus-online.com kasih nih 3 berita modifikasi motor terpopuler.

Spesial buat kalian, tentu saja yang paling terpopuler di penghujung tahun 2017.

Ini dia ke-3 berita modifikasi motor ekstrem terpopulernya!

(Baca juga: Trik Simpel Biar Tabung RIS Kawasaki Ninja 150 Enggak Gampang Bocor)

1. Modifikasi Ekstrem Yamaha RXZ Double Engine

RXZ merupakan salah satu motor sport keluaran pabrikan Yamaha pada tahun 1990-an.

Meski jarang ditemui di jalanan umum, tapi nyatanya motor ini masih eksis di Indonesia.

Ada yang memanfaatkannya sebagai motor balap dan drag bike ataupun hanya untuk motor kontes dan custom.

Tapi bagaimana ya dengan Yamaha RXZ yang ada di luar negeri?

2. Yamaha Jadul Pakai Mesin Ninja 2 Tak

Yamaha V75 merupakan salah satu motor jaman dulu (jadul) keluaran Yamaha yang lahir di tahun 1970-an.

Motor ini berkapasitas 75 cc dan mengusung mesin berjenis 2 tak.

Sekarang, motor yang satu ini mulai jarang ditemui melintas di jalanan umum.

Tapi ada juga nih orang yang masih tetap melestarikan Yamaha V75.

3. Yamaha MX King Modifikasi Supercharger

Yamaha MX King yang kita kenal di Indonesia merupakan kembaran Yamaha Exciter dari Thailand.

Tidak ada pebedaan yang mencolok dengan desain keduanya.

(Baca juga: Klewang, Geng Motor Sadis Yang Pernah Viral Selain Geng Jepang)

Kedua motor tersebut sama-sama berkapasitas 150 cc.

Malah di Thailand sudah ada yang memodifikasi MX King atau Exciter dengan setuhan teknologi supercharger lho.

Gimana Sob, cukup menghibur dan menambah wawasan kan?

Selamat liburan Natal dan tahun baru yah, see you next year...

Penulis : Arseen
Editor : Arseen




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular