10 Fakta Menarik Tentang New Kawasaki Ninja 250, Awas Kepingin

Mohammad Nurul Hidayah - Sabtu, 13 Januari 2018 | 14:36 WIB
Rizky Avriandy
Kawasaki New Ninja 250 menggunakan ban baru

MOTOR Plus-online.com - Pasti masih banyak yang penasaran dengan New Kawasaki Ninja 250.

Sekadar info, Jumat lalu (12/1/2018) PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) memberikan kesempatan test ride di sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat kepada media.

Dari hasil itu, ada 10 fakta menarik yang sudah dikumpulkan tim.

Biar enggak penasaran silakan simak sendiri 10 fakta menariknya.

(BACA JUGA : Ada Syarat Khusus Untuk Membuat SIM C1 dan C2, Ini Penjelasannya)

1. Desain Kekinian

Jauh lebih menarik dibanding Ninja 250 lama, salah satunya bisa dilihat di bagian bawah lampu utama, ada winglet seperti di MotoGP yang trennya banyak ditemui di Ninja yang dimodifikasi.

2. Ada Versi yang Punya Cat Unik

Versi ini punya cat yang disebut MDP (Magnetic Display Paint), yaitu yang orange (Candy Burnt Orange MDP).

Ini teknik pengecatan terkini yang pakai magnet, makanya efeknya seperti 3D.

3. Mesin yang Lebih Powerful

New Ninja 250 dibekali mesin baru, lebih ramping dan bertenaga, powernya diklaim lebih besar dari Ninja 250 lama maupun kompetitor yaitu 38,6 dk di 12.500 rpm.

(BACA JUGA: Jangan Kaget! Honda Grom Mungil Ini Gendong Mesin 1.198 cc, Lihat Videonya)

Dari hasil tes memang kerasa banget, tarikannya enteng banget terutama di putaran menengah ke atas khas mesin overbore (bore x stroke 62 x 41,2 mm).

4. Lebih Ringan

New Ninja 250 ini mengalami diet yang sangat signifikan, bobotnya jadi hanya 164 kg dan 167 kg untuk yang ABS, turun dari 172 dan 174 kg.

Hasilnya saat dinaiki memang jadi serasa bukan bawa motor 250 cc alias kerasa enteng banget.

Buktinya ganti haluan secara cepat seperti di S kecil Sentul terasa gampang tuh...

5. Lebih Terasa Stabil

Karena dites di Sentul, tentu bisa rebah dan gas pol tanpa ragu nih...

Nah ketika melibas tikungan bukan cuma enteng, tapi juga ternyata stabil banget.

Tentu berkat sasis terbaru yang ramping ditunjang suspensi baru, depan kini pakai teleskopik 41 mm, sedang belakang tetap monosok dengan uni-track.

Pelek depan yang lebih lebar jadi 3 inci juga punya andil, dengan ban tetap 110/70-17, permukaannya jadi lebih lebar makanya lebih napak.

Hal ini juga ditambah oleh grip ban standar Dunlop Arrowmax yang juga bagus, nempel banget!

(BACA JUGA: Motor Bos Alexis, Knalpotnya Aja Rp 68 Juta!)

6. Sasis ala Kawasaki Ninja H2. 

Tak hanya seakan sederhana dan ramping, konstruksi sasis New Ninja 250 ternyata juga seperti H2.

Tepatnya pada konstruksi dudukan monosok yang ternyata bukan tertumpu ke sasis, tapi ke crankcase!

Makanya bisa menghemat bobot karena rangka utama lebih simpel.

7. Posisi Duduknya Nyaman

Sebagai sport touring, New Ninja 250 pakai setang jepit yang tak terlalu rendah, makanya posisi duduk masih cukup nyaman karena tak terlalu nunduk yang bikin pegal pergelangan tangan maupun pinggang.

Tangki dan joknya juga lebih ramping, sehingga lebih nyaman saat duduk dan mendekap tangki.

8. Spidometer Lebih Lengkap

Beda dengan Ninja 250 lama, versi terbaru pakai spidometer yang lebih lengkap infonya, termasuk ada gear position, suhu mesin, fuelmeter, odometer, tripmeter, fuel average, range dan sebagainya.

Tampilannya pun lebih enak dilihat, mirip banget milik Ninja 650 atau Versys-X 250. Hanya saja belum ada shift light nih.

9. Panas Mesin Enggak Kerasa ke Kaki

New Ninja 250 dibekali manajemen pembuangan mesin baru, kini diarahkan keluar lewat lubang fairing samping, sehingga tak mengenai kaki.

Sedang yang lama diarahkan ke bawah mesin.

10. Rem Tambah Pakem 

Main late braking alias mengerem telat jelang tikungan lebih mudah dilakukan pakai New Ninja 250.

Soalnya remnya memang diupgrade untuk mengimbangi performa mesin yang makin bertenaga.

Depan diameternya diperbesar jadi 310 mm dari 286 mm, itu artinya sama dengan ZX-14R!

Sementara belakang diameter piston kalipernya yang diperbesar jadi 27 mm dari 25,4 mm.

(BACA JUGA: Wuih! Catatan Rekor Top Speed MotoGP Selama 19 Tahun, Ini Dia Musim Balap Tercepat)

Nah setelah mengetahui 10 fakta ini, jadi makin kepengen kan sama Kawasaki Ninja 250 terbaru?

Jangan sampai ketinggalan berita-berita soal Kawasaki Ninja 250 Terbaru di GridOto.com dengan klik disini, Sob!

Berita ini sudah tayang di Otomotifnet.com dengan judul "Suwerr... 10 Poin Ini Bikin Guling-Guling Pengen Punya Ninja 250 Baru"





KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular