Gagah, Simpel dan Modern Jadi Satu di Motor Konsep Ducati Ini

Mohammad Nurul Hidayah - Jumat, 3 Agustus 2018 | 21:05 WIB
Ducati/via Asphaltandrubber.com
Ducati Scrambler Desert Sled Concept dari Ducati Design Center

Yang membedakan gaya desert sled dengan scrambler biasa bisa kita lihat pada bagian sepatbor dengan ukuran lebih besar.

Nah, kalau yang di Ducati Scrambler Desert Sled Concept ini gaya sepatbor besar tersebut dipalikasikan dengan cara lain.

(BACA JUGA : Enggak Cukup 1, Artis yang Doyan Main Motor Ini Beli 3 Motor Bebek Termahal di Indonesia)

Seperti yang kita lihat, di bagian belakang yang cukup bohay itu ternyata juga merangkap sebagai rumah muffler knalpot.

Ducati/via Asphaltandrubber.com
Buritan bohay yang merangkap jadi rumah muffler knalpot

Knalpotnya sendiri merupakan hasil custom dari Akrapovic.

Kemudian di bagian depan tampang sepatbor enggak mau polosan, dibuat agak besar hingga nampak moncong bebek.

Ducati/via Asphaltandrubber.com
Ducati Scrambler Desert Sled Concept dari Ducati Design Center

Mungkin Ducati menyontek dari rilisan mereka sebelumnya, seperti Ducati Multistrada dan Ducati Hypermotard.

(BACA JUGA: Jangan Sembarangan Pinjamkan Motor, Gara-gara Teman Motor Bisa Raib)

Kemudian bentuk tangki pun juga tak bisa lepas dari gaya desert sled klasik yang membulat.





KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular