Ditanya Apakah Bakal Pensiun di Honda, Kok Jawaban Jorge Lorenzo Begini...

Ahmad Ridho - Minggu, 27 Januari 2019 | 13:20 WIB
twitter.com/HRC_MotoGP
Jorge Lorenzo berbincang dengan Marquez.

MOTOR Plus-online.com - Pebalap Spanyol, Jorge Lorenzo, baru saja menghadiri presentasi tim Repsol Honda di Madrid, Spanyol, Rabu (23/1/2019).

Jorge Lorenzo datang ke presentasi tim Repsol Honda dengan kondisi cedera.

Mantan pebalap Yamaha itu menderita cedera skafoid setelah mengalami kecelakaan saat berlatih di Italia pekan lalu.

Hal itu membuat Lorenzo harus melewatkan uji coba di Sirkuit Internasional Sepang, Malaysia, pada 6-8 Februari 2019.

Baca Juga : Bikin Geger, Harga Batu Merah Delima Ahok Pemberian dari Oso Setara 34 Unit Motor Honda PCX 150

Baca Juga : Motor Injeksi di Gelaran Drag Bike Cikarang Bikin Heboh, Intip Foto-foto Speknya

Dalam dua tes pra-musim, Lorenzo mengaku mulai mendapatkan feeling bagus dengan Honda RC213V.

Repsol Honda merupakan tim ketiga yang dibela Lorenzo selama berkarier di kelas MotoGP.

Jorge Lorenzo pun lantas mendapatkan pertanyaan apakah tim Repsol Honda bakal menjadi tim terakhirnya atau tidak.

"Saya menjawab 'Ya' ketika saya masih bersama Yamaha dan kemudian juga dengan Ducati," kata Lorenzo yang dikutip dari GPOne.

Baca Juga : Ngeri-ngeri Sedap, Ada Penampakan Motor Injeksi di Drag Bike Cikarang

"Kali ini saya memilih untuk diam," ujar Lorenzo sambil tertawa.

Lorenzo memang menjalani karier yang indah bersama Yamaha dalam kurun waktu 2008-2016.

Tiga gelar juara dunia MotoGP berhasil dimenangkan Lorenzo ketika bersama pabrikan Iwata.

Namun, ketika pindah ke Ducati pada 2017-2018, Lorenzo mengalami penurunan performa.

Baca Juga : Tangerang Gempar, Pemotor Bernyali Besar Lawan Begal, Luka Parah Terseret Pertahankan Motor

Kini, layak dinantikan bagaimana kiprah Lorenzo bersama tim Repsol Honda dan menjadi tandem Marc Marquez.

Source : BolaSport. com
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular