Viral Video Holeshot Device Motor Ducati di MotoGP Qatar, Bakal Dicontek Pembalap Drag?

Reyhan Firdaus - Minggu, 10 Maret 2019 | 09:55 WIB
Gareth Harford/crash.net
Tuas perangkat yang disebut holeshot device di motor Ducati

MOTOR Plus-online.com - Nama Holeshot Device jadi bahan omongan pecinta balap, saat MotoGP Qatar 2019.

Digunakan oleh motor Ducati Desmosedici GP19, perangkat ini diklaim membuat start lebih mulus.

Percobaan perangkat ini sudah dicoba saat latihan bebas di sirkuit Losail, dan banyak diabadikan media.

Yuk kita simak penjelasan Holeshot Device, dan mengapa bisa membuat start motor balap Ducati jadi lebih mulus.

Baca Juga : Menelusuri Pedagang Lelang Motor Bekas Murah, Didatangi ke Lokasi Ternyata Salah Alamat

Baca Juga : Motor Langka Kawasaki Kaze Dibikin Ayam Jago Terlihat Pangling

Awalnya, perangkat misterius ini digunakan oleh Andrea Dovizioso, saat FP2 di Qatar.

Dovizioso terlihat di kamera, memutar kenop di triple clamp atau segitiga atas motornya.

Membuat banyak orang jadi curiga, untuk apa Dovizioso memutar kenop itu.

Rupanya kenop itu untuk mengaktifkan Holeshot Device, yang banyak dipakai motorcross.

Baca Juga : Kawasan Monas Mendadak Ramai, Suzuki GSX-R150 Hajar Driver Ojol, Tulang Tangan Korban Bergeser

Holeshot Device ini, berfungsi sebagai pengunci suspensi, terutama suspensi belakang.

Karena diputar pakai kenop, nampaknya switch ini bekerja secara mekanikal, karena kalau elektris bakalan dilarang.

Jika disimak di video di bawah, Dovizio memutar kenop sembari menarik rem.

Fungsinya? Untuk menekan suspensi, dan setelah mentok sampai titik tertentu, dan dikunci dengan cara memutar kenopnya.

Baca Juga : Lihat Video Ini Orang Tua Harus Waspada, Maling Bermotor Sasar Anak-anak, Sekali Tarik Putus

Namun masih jadi pertanyaan, apakah ini hanya bekerja di suspensi belakang saja.

Ataupun juga suspensi depan, meski suspensi belakang lebih masuk akal.

Soalnya muncul video lain, yang memperlihatkan fungsi utama Holeshot Device.

Yaitu mengurangi gejala wheelie, atau roda depan mengangkat saat start di MotoGP Qatar 2019 nanti.

Baca Juga : Kocak! Video Maling Motor Kesel dan Enggak Berdaya Gasak Motor Yamaha NMAX, Gara-gara Benda Kecil

Bisa disimak, Danilo Petrucci yang juga dari tim Ducati mengaktifkan Holeshot Device saat latihan.

Terlihat bagian belakang motor Ducati Desmosedici GP19 jadi turun.

Diperkirakan suspensi belakangnya jadi turun sekitar 2 inci, setelah Holeshot Device diaktifkan.

Karena lebih turun, centre of gravity motor lebih rendah dan menambah stabilitas motor.

Baca Juga : Ngeri! Video Jorge Lorenzo Terlempar Keras di FP3 MotoGP Qatar, Motor Sampai Keluarkan Api

Itu karena jarak main suspensi belakang jadi lebih terbatas, otomatis motor lebih diam saat start.

Lalu setelah sukses start, Holeshot Device akan mati sendiri.

Parameternya berubah saat rider menarik rem di tikungan pertama, membuat suspensi jadi normal.

Simak videonya di bawah :

 

Source : Twitter.com/MotoGP
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular