Waduh, Cara Tambal Ban Ditusuk Bisa Bikin Ban Motor Jadi Benjol?

Fadhliansyah - Sabtu, 6 April 2019 | 11:34 WIB
Tribunnews.com
Tambal ban tubeless model string


MOTOR Plus-online.com - Mungkin banyak bikers yang pernah melihat ban motor benjol dan robek di bagian samping.

Malah ada juga ban motor yang umurnya masih baru mengalami gejala benjol sampai robek.

Lalu apa sih sebenarnya yang bisa membuat kondisi ban motor jadi benjol padahal umurnya belum lama?

"Yang jadi penyebab utama sebenarnya sepele, yaitu pemilik motor jarang memperhatikan tekanan angin pada ban," kata Mudi, owner bengkel Dukun Ban di Lebak Bulus, Jakarta Selatan.

Baca Juga : Viral, Bocah 15 Tahun Jadi Hacker, Langsung Belikan 2 Motor Buat Orang Tuanya

Baca Juga : Gimana Bos Honda Enggak Lemas, Jorge Lorenzo Merugikan Repsol Honda Rp 6,6 Milyar

Selain itu sering menghajar jalan rusak dan membawa barang berlebih juga bisa jadi penyebab ban motor benjol.

Ban motor yang benjol atau robekan juga bisa muncul karena posisi parkir motor yang terlalu dekat dengan pembatas ban atau trotoar.

“Meskipun terkadang kondisi tersebut tidak bisa dihindari, paling enggak pastikan ban selalu berada pada tekanan yang sesuai,” tambahnya.

Lalu ternyata proses tambal ban juga bisa menyebabkan ban motor benjol lho.

Baca Juga : Demak Heboh! Wanita Tidur Di Atas Kuburan, Gak Terima Anak Jadi Korban Tabrak Lari

Proses tambal ban tubeless luar yang umum dilakukan juga sebaiknya tidak dilakukan karena dapat merusak struktur ban.

“Tidak hanya besar peluang ban bocor kembali, tambal tusuk juga dapat membuat kawat tapak ban putus dan membuat ban benjol,” tutup Mudi.

Meskipun prosesnya lama dan biayanya lebih mahal, tambal ban dari dalam lebih aman dan tentunya lebih murah dibanding harus mengganti ban baru akibat salah penanganan.

Source : GridOto.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Aong




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular