Bikin Haru, Kisah Wanita Cantik Beragama Katolik Belikan Pizza Buat Driver Ojol Buka Puasa

Indra Fikri - Kamis, 9 Mei 2019 | 18:10 WIB
Tribunstyle.com
Agnes Claudia, wanita cantik beragama katolik yang membelikan pizza untuk berbuka puasa driver ojol

MOTOR Plus-online.com - Agnes Claudia, wanita cantik umat Katolik order pizza untuk buka puasa para driver ojek online kisahnya viral di media sosial.

Dilansir dari unggahannya Instagram Stories-nya, Kamis (9/5/2019), Agnes tidak menyangka ceritanya bisa viral di media sosial.

Pada kesempatan itu, Agnes membagikan riwayat order pizza untuk sang driver.

Agnes tidak mengungkap identitas sang driver.

Baca Juga : Sangar Banget Tampang Baru Yamaha NMAX, Pakai Windshield Model Transparan

Baca Juga : Lembang Geger! Terlibat Kecelakaan, Moge Kawasaki Ninja ZX-10R Hancur Berantakan

Dia hanya memperlihatkan lokasi pembelian pizza di Pizza Hut, Cikupa pada Selasa 7 Mei pukul 16.25 WIB.

Dia membelikan sang driver satu loyang Large Honey Chiken Pizza Crown Crust Pizza.

istimewa
Pizza orderan Agnes Claudia untuk driver ojol

Total ongkos yang dikeluarkan Agnes untuk membeli pizza senilai Rp 148.000.

Agnes menerangkan dirinya membayar pizza menggunakan Go-Pay sehingga sang driver tidak perlu mengantarkan pizza hingga ke rumah.

Baca Juga : Vario Vietnam Green Matte Ala Tentara Jadi Penyebar Trend Warna 2019?

Aksi Agnes menuai pujian banyak netizen di media sosial.

Di Instagram, Agnes dikenal sebagai pribadi yang cantik dan ceria.

Ia kerap kali membagikan foto liburan di Instagram.

Aksi Agnes berbagi kebagian di bulan suci Ramadan meski seorang Katolik bisa menjadi panutan.

Baca Juga : Puluhan Harley-Davidson Ringsek Tertimpa Truk Pengangkut Di Tol Cipali

Sebelumnya diberitakan kisah menarik datang dari driver ojol seorang Muslim dan customer seorang Katolik di bulan suci Ramadan.

Cerita ini seolah menunjukan tolerasi umat beragama di Indonesia.

Istimewa
Capture percakapan agnes dengan driver ojol

Pada postingan itu Rauf Nouvo membagikan chat antara seorang driver dan customer.

Customer diketahui sebagai Agnes Claudia.

Baca Juga : Brutal, Video Oknum Driver Ojol Tonjok Pemotor Usai Cekcok, Kabur Saat Diajak ke Polsek

Pada kesempatan itu Agnes memesan jasa antar makanan.

Dia memesan satu loyang pizza di Pizza Hut.

Sang driver pun bertanya ke mana dia harus mengantar pizza tersebut.

"Sore kak. Ini dianternya ke mana ya?" tanya sang driver.

Baca Juga : Simpang Asoka Mencekam, Video Pemotor Tantang Duel Petugas Dishub, Enggak Terima Ditegur

Jawaban Agnes sungguh di luar dugaan sang driver!

Agnes sengaja memesan pizza itu untuk sang driver untuk berbuka puasa bersama keluarga.

Istimewa
Capture percakapan Agnes Claudia dengan driver ojol

"Sore. Mas itu pizza-nya buat Mas dan keluarga buka puasa. Tidak perlu dianter ke alamat mana-mana," tulis pesan Agnes kepada sang driver.

Agnes meminta ordernya benar-benar dibelikan pizza untuk menu berbuka puasa sang driver.

Baca Juga : Video Petugas Pom Bensin Buktikan Uang Rp 50 Ribu Palsu Pakai Pertalite, Langsung Terbelah Dua

"Saya serius. Kalau sudah dibeli nanti klik konfirmasi makanan sudah dikirim saja. Nanti saya kasih bintang 5."

"Pizza-nya beneran dibeli ya Mas. Beneran dibagi makan bareng untuk buka puasa," kata Agnes.

Istimewa
Capture percakapan Agnes Claudia dengan driver ojol

Sang driver pun meminta izin pizza itu buat berbuka puasa untuk rekannya sesama driver ojol.

"Ka boleh nggak kalo makanannya di makan sesama driver aja."

Baca Juga : Tampilan Baru Yamaha NMAX Ganteng Maksimal, Cuma Pasang Komponen Ini

"Makasih banyak ya kak. Semoga rezekinya dilipat gandakan." tulis driver.

Di akhir pesannya, Agenes mengatakan hanya ingin berbagi kebaikan di bulan puasa meskipun dirinya seorang Katolik.

"Cuma mau berbagi kebaikan aja Mas di bulan puasa. Semoga bermanfaat." tutup Agnes.

 

Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul Inilah Agnes Claudia, Umat Katolik Order Pizza untuk Buka Puasa Driver Ojol, Sikapnya Tuai Pujian, 

Source : tribunstyle.com
Penulis : Indra Fikri
Editor : Ahmad Ridho




KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular